Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Pemegang Caps Terbanyak Liga Inggris Resmi Putuskan Gantung Sepatu

Gareth Barry selaku pemain yang memegang rekor dengan penampilan terbanyak dalam kancah Liga Inggris akhirnya secara resmi memutuskan pensiun.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Whiesa Daniswara
zoom-in Pemegang Caps Terbanyak Liga Inggris Resmi Putuskan Gantung Sepatu
AFP/ANDREW YATES
Pemain belakang Manchester City asal Argentina, Pablo Zabaleta (kiri) melakukan selebrasi seusai mencetak gol pembuka bagi timnya bersama gelandang asal Inggris, Gareth Barry (kanan) saat laga lanjutan Liga Inggris antara Manchester City melawan Stoke City di Stadion Etihad, Manchester, Inggris, Selasa (1/1/2013). Manchester City menang 3-0. AFP PHOTO/ANDREW YATES 

TRIBUNNEWS.COM - Gareth Barry yang berstatus sebagai pemain dengan rekor penampilan terbanyak dalam kancah Liga Inggris, akhirnya secara resmi memutuskan pensiun, Kamis (27/8/2020) malam WIB.

Sosok pemain berkewarganegaraan Inggris itu memutuskan pensiun pada usia 39 tahun.

Barry tercatat telah bermain bersama beberapa klub Liga Inggris dalam perjalanan kariernya sebagai pesepakbola profesional.

Mantan gelandang Timnas Inggris itu pernah bermain untuk Aston Villa, Manchester City dan Everton.

Selain itu, Barry tercatat pernah membela dua klub asal Merseyside, Liverpool dan Everton.

Baca: Bicara Nasib Koulibaly, Presiden Napoli Singgung Manchester United dan Manchester City

Baca: Ibarat Pembunuh Berdarah Dingin, Rooney Berbicara Sosok Ronaldo dan Messi

Sebelum akhirnya ia pindah ke West Brom pada penghujung kariernya.

Dilansir Stadium Astro, Barry telah bermain sebanyak 653 pertandingan papan atas di level klub.

Berita Rekomendasi

Catatan tersebut membuat Barry dinisbatkan sebagai pemain dengan caps terbanyak dalam sejarah kompetisi Liga Inggris.

Barry unggul dari para pemain legendaris Liga Inggris seperti Ryan Giggs, Frank Lampard, David James, hingga Alan Shearer.

Salah satu momen paling mengenang dari sosok Barry ketika ia memutuskan pindah dari Aston Villa ke Manchester City pada tahun 2009.

Baca: Tampil Cemerlang, Wonderkid Man United Layak Disejajarkan dengan Wayne Rooney

Bersama Manchester City, Barry akhirnya mampu membantu timnya tersebut mengukir sejarah baru.

Barry mampu membawa Manchester City merengkuh gelar juara Liga Inggris pada tahun 2012.

Momen Manchester City merengkuh gelar juara pada musim tersebut dapat dikatakan cukup dramatis.

Hal ini dikarenakan suasana menegangkan dirasakan para pemain sekaligus para penggemar Manchester City pada saat itu.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
19
14
4
1
47
19
28
46
2
Arsenal
20
11
7
2
39
18
21
40
3
Nottm Forest
20
12
4
4
29
19
10
40
4
Chelsea
20
10
6
4
39
24
15
36
5
Newcastle
20
10
5
5
34
22
12
35
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas