Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Diky Soemarno: The Jakmania Optimalkan Sosmed Obati Rasa Rindu Suporter akan Persija Jakarta

Diky mengatakan The Jakmania pun hanya mengoptimalkan sosial media untuk mengobati rasa kerinduan suporter akan Persija Jakarta.

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Diky Soemarno: The Jakmania Optimalkan Sosmed Obati Rasa Rindu Suporter akan Persija Jakarta
Infokom the Jakmania
Ketua Umum the Jakmania, Diky Soemarno (kanan) bersama CEO Cakap, Tomy Yunus (kiri) berfoto bersama setelah resmi menjalin kerja sama. 

Laporan Reporter WARTAKOTALIVE.COM, Rafsanzani Simanjorang

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Diky Soemarno, ketua umum The Jakmania, suporter Persija Jakarta, mengakui pandemi Covid-19 membuat suporter tak bisa melihat langsung aksi maupun aktivitas para pemain Persija.

Semua serba terbatas, Diky mengatakan The Jakmania pun hanya mengoptimalkan sosial media untuk mengobati rasa kerinduan suporter akan Persija Jakarta.

"Untungnya Persija juga selalu memberikan kabar terbaru lewat sosial media ya, jadi kami bisa memantau perkembangan Persija. Memang belum terobati rasa rindunya karena tidak melihat langsung di stadion atau tempat berlatih. Tapi semoga kedepannya ada inovasi terbaru ya," ucap Diky kepada Superball pekan lalu.

Ia mengatakan komunikasi The Jakmania dengan manajemen Persija berjalan baik sehingga tidak ada kendala yang berarti untuk menginformasikan kabar terbaru tim kepada suporter.

Selain lewat sosial media Persija, The Jakmania juga punya sosial sendiri yang menginformasikan kabar terbaru untuk suporter yang bernama infokomjakmania.

Ada pun ditambahkan oleh Diky, The Jakmania harus siap menjalankan komitmen bersama untuk mematuhi protokol kesehatan mengingat pandemi Covid-19 sangat berbahaya, termasuk untuk tidak hadir ke stadion dan tidak mengadakan nobar di lanjutan Liga 1 Indonesia, Oktober mendatang.

Berita Rekomendasi

Selaku ketua umum dari The Jakmania, lulusan sastra Jawa Universitas Indonesia tahun 2012 ini pun sudah menghimbau seluruh koordinator wilayah untuk menahan diri tidak hadir ke stadion atau nonton bareng nantinya.

"Yang dapat dilakukan oleh suporter saat ini adalah dengan dukungan Doa, semoga Persija dapat bermain maksimal dan meraih prestasi musim ini," tutupnya. 

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas