PSSI Tunda Kompetisi Liga 1, Persija Jakarta Kedatangan Amunisi 6 Pemain Baru
PSSI baru saja mengumumkan kompetisi sepak bola Liga 1 dan Liga 2 harus kembali ditunda penyelenggaraannya.
Editor: Toni Bramantoro
“Para pemain muda yang Persija miliki sangat luar biasa. Mereka menunjukkan kemampuan luar biasa dengan adaptasi yang baik," kata Sudirman, Rabu (30/9/2020).
Pelatih yang akrab disapa Jendral itu berharap keenam pemain mudanya itu bisa terus berkembang menjadi lebih baik kedepannya.
Selain itu, Sudirman berpesan kelada keenam pemain mudanya itu agar jangan cepat puas dengan apa yang sudah didapatkan selama ini.
"Saya berharap mereka terus meningkatkan kemampuan dan jangan cepat puas,” tutup mantan bek Timnas Indonesia era 1990-an tersebut.
Keberhasilan enam pemain muda Persija EPA promosi ke tim senior merupakan keberhasilan dari pembibitan dari tim akademi tim Macan Kemayoran.
Sebelumnya, sudah ada nama Riski Sudirman, Al Hamra Hehanussa, Resky Fandi, Adrianus Dwiki, Braif Fatari dan Taufik Hidayat, yang berhasil promosi ke tim senior Persija Jakarta.