Prediksi Skor Arsenal vs Villarreal, Butuh Comeback, Aubameyang Nyalakan Api Semangat Meriam London
Arsenal dijadwalkan akan melakoni laga kandang melawan Villarreal di leg kedua semifinal Liga Eropa, Jumat (7/5/2021) dinihari tadi.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Arsenal dijadwalkan akan melakoni laga kandang melawan Villarreal di leg kedua semifinal Liga Eropa, Jumat (7/5/2021) dinihari tadi.
Pertempuran Arsenal vs Villarreal rencananya akan diselenggarakan di Stadion Emirates, London.
Arsenal selaku tuan rumah berada dalam situasi kurang menguntungkan setelah menelan kekalahan pada pertemuan pertama.
Seperti yang diketahui bahwa Arsenal saat ini berada dalam situasi tertinggal dengan agregat skor 1-2 dari Villarreal.
Tim Meriam London setidaknya butuh minimal satu atau dua gol tanpa boleh kebobolan saat menjamu Villarreal dalam laga kedua kali ini.
Hal itu perlu didapatkan Arsenal jika mereka ingin menjaga asa bisa lolos ke laga final Liga Eropa musim ini.
Urgensi Arsenal untuk bisa lolos ke babak final terasa sangat penting mengingat hal itu bisa menyelamatkan keadaan mereka musim ini.
Kelolosan ke partai final akan membuat Arsenal memiliki kesempatan untuk mendulang trofi musim ini.
Ajang Liga Eropa memang menjadi satu-satunya kompetisi yang masih berpeluang dimenangkan Arsenal.
Selain itu, jika Arsenal mampu mengamankan tiket final tentu itu memiliki makna mereka bisa mendapatkan tiket otomatis Liga Champions seandainya memenangkan laga puncak.
Alhasil rasa lapar dan sikap bekerja keras harus mampu ditunjukkan para pemain Arsenal melawan Villarreal sepanjang laganya.
Kapten utama Arsenal, Pierre-Emerick Aubameyang menegaskan laga melawan Villarreal menjadi sesuatu yang paling besar bagi timnya.
Penyerang asal Gabon itu berharap momen kemenangan krusial yang pernah didapatkan Arsenal saat melawan Valencia pada laga semifinal dua tahun lalu bisa terulang dalam laga kali ini.
"Ya saya pikir itu adalah penampilan yang bagus melawan Valencia dan itu pertandingan besar juga," jelas Aubameyang dilansir laman resmi Arsenal.