Prediksi EURO 2020 Belgia vs Rusia - Potensi Romelu Lukaku Justru Mati Kutu di Laga Perdana
Prediksi Belgia vs Rusia Euro 2020, Sbornaya memiliki cara khusus untuk menghentikan taji seorang Romelu Lukaku.
Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
"Tetapi pertandingan ini bukan laga saya melawan Lukaku saja, melainkan Rusia menghadapi Belgia."
"Jelas kami memiliki skenario untuk membuatnya tak memiliki peluang."
Alih-alih membeberkan cara dirinya untuk menghentikan pergerakan sang predator Belgia,.
Georgi Dzhikiya memilih untuk bermain secara kolektifitas.
"Kami adalah tim, saya rasa kunci untuk menutup peluang yang ia miliki dengan bermain solit," terangnya menambahkan.
Meskipun demikian, Belgia nyatanya tidak melulu soal Romelu Lukaku saja.
Nama pemain dengan kualitas wahid seperti Dries Mertens, Nacer Chadli hingga Youri Tielemans menjadi amunisi yang bisa 'meledak' sewaktu-waktu menghancurkan Rusia.
Terlepas dari itu, Belgia memiliki rekor yang begitu mengesankan sepanjang laga bentrok dengan Rusia.
Pasalnya, dalam 7 laga pertemuan terakhirnya, Belgia tidak pernah menelan kekalahan atas Rusia.
Belgia mampu membukukan 5 kemenangan dan sisanya berakhir dengan hasil imbang.
Pertemuan terakhir keduanya terjadi pada 2019 silam dimana Eden Hazard dan kolega mampu memetik kemenangan atas Rusia dengan skor yang cukup meyakinkan yakni 4-0.
Meskipun demikian, Rusia tak bisa dipandang sebelah mata. Pemain seperti Aleksei Miranchuk, Aleksandr Golovin dan Artem Dzyuba bisa menjadi sosok pembeda yang merepotkan lini pertahanan Belgia.
Prediksi Susunan Pemain
Belgia (3-4-2-1):