Buntut Hinaan Florentino Perez Kepada Legenda Real Madrid, Figo: Kami Sudah Bicara & Dia Minta Maaf
Menurut Figo, hal ini sudah dibicarakan langsung oleh keduanya dan Perez juga sudah mengajukan permintaan maaf.
Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
Ia menyatakan tidak terima karena percakapan pribadi dirinya direkam hingga beredar ke publik.
Langkah hukum yang dipersiapkan tak lama setelah rekaman itu bocor dan membuat Real Madrid merilis pernyataan atas nama Perez.
Di mana ia mengklaim audio itu bocor karena keterlibatannya dalam mempromosikan proyek Liga Super Eropa yang baru-baru ini gagal.
Pernyataan itu berbunyi: "Mengingat cerita di El Confidencial (sumber audio yang bocor), di mana komentar dikaitkan dengan saya, saya pikir perlu untuk mengklarifikasi:
"Komentar itu dibuat dalam percakapan dengan D. Jose Antonio [Abellan], yang telah gagal mencoba menjualnya selama bertahun-tahun."
"Mengejutkan bahwa mengingat waktu yang telah berlalu, mereka telah muncul hari ini di surat kabar El Confidencial," bunyi pernyataan tersebut.
Pihak klub juga menjabarkan alasan terkait European Super League di balik bocornya rekaman suara tersebut.
"Komentar-komentar tersebut diambil di luar konteks di mana mereka dibuat. Bahwa mereka direproduksi sekarang, setelah bertahun-tahun, saya percaya karena peran saya sebagai salah satu promotor Liga Super Eropa."
"Saya telah menempatkan masalah ini di tangan pengacara saya yang sedang mempelajari kemungkinan tindakan hukum," lanjutan pernyataan pihak klub.
Untuk diketahui, percakapan itu terjadi tak lama setelah Florentino Perez mundur dari jabatannya sebagai Presiden klub pada 2006 silam.
ia kembali ke Real Madrid sebagai Presiden klub (periode kedua) pada tahun 2009.
Ia menuding salah satu penyebab kegagalannya sebagai Presiden di periode pertama adalah karena Raul Gonzalez.
Berita terkait Liga Spanyol lainnya
(Tribunnews.com/Ipunk, Guruh)