Sorotan Liga Italia: Kegalauan Allegri Bersama Juventus, Dybala Tidak Fit, Locatelli Starter
Sorotan tajam mengarah kepada Juventus yang tertatih-tatih langkahnya pada awal kompetisi Liga Italia musim 2021/2022.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
Dybala yang masih tanda tanya juga diragukan tampil bersama Juventus dalam laga melawan Napoli.
Pemain asal Argentina itu diyakini tidak akan sepenuhnya fit setelah kembali dari Timnas Argentina.
Seandainya Dybala harus menjalani laga dari bangku cadangan, kemungkinan Allegri akan mengandalkan Moise Kean dan Alvaro Morata sebagai duet penyerang.
Salah satu sorotan menarik yang dinanti yakni debut starter Manuel Locatelli.
Locatelli diperkirakan akan melakoni debutnya sebagai starter dalam laga melawan Napoli.
Baca juga: Sikap Weston McKennie Bikin Juventus Makin Pusing, Langgar Aturan Hingga Gagal Diet
Permasalahan kedisiplinan yang menimpa Weston McKennie hingga cederanya Aaron Ramsey membuat Locatelli berpeluang tampil starter melawan Napoli.
Keberadaan Locatelli diharapkan mampu menjadi pilar andalan lini tengah Juventus dalam mengarungi musim ini.
Kualitas Locatelli diharapkan mampu keluar semua untuk bisa membantu Juventus meraih kemenangan perdana musim ini.
Pada musim lalu, catatan menawan dimiliki Locatelli sebagai salah satu gelandang tengah potensial di kancah Liga Italia.
Locatelli tercatat mampu melakukan oepran terbanyak dengan jumlah 2.794 operan.
Statistik juga berbicara soal kualitas Locatelli dalam memenangkan tekel terbanyak dengan catatan 81 kali atas namanya sendiri.
Meskipun masih berusia muda, Locatelli telah menunjukkan bahwa ia memiliki kualitas hebat sebagai harta karun bagi Italia pada tahun-tahun mendatang.
Layak dinantikan bagaimana kualitas permainan Locatelli setelah memutuskan bergabung dengan Juventus pada musim panas ini.
Dan laga melawan Napoli akan menjadi panggung kesempatan bagi Locatelli untuk membuktikan kualitas terbaiknya dalam balutan jersey Bianconeri.
(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)