Mentalitas Timnas Indonesia Bikin Shin Tae-yong Kesal, Kredit Buat Evan, Lawan Laos di Laga Kedua
Pelatih asal Korea Selatan Itu menilai, mentalitas itu membuat Timnas Indonesia tampil kurang maksimal meski menang dalam laga perdana di grup B Piala
Penulis: Hasiolan Eko P Gultom
Evan Dimas merupakan kapten tim yang ditunjuk oleh pelatih asal Korea Selatan tersebut.
Menurut Shin Tae-yong, Evan Dimas menjalankan tugasnya dengan baik sebagai seorang pemimpin.
Selain menyumbangkan satu gol, dalam laga melawan Kamboja, Evan Dimas juga mampu mencatatkan satu assist.
Umpan berbuah gol itu dicatatkan Evan saat mengirimkan operan dari sepak pojok kepada Rachmat Irianto yang dikonversikan menjadi gol saat laga baru berjalan empat menit.
Dengan koleksi satu gol dan satu assist membuat gelandang berusia 26 tahun tersebut menjadi sorotan.
Shin menilai kehadiran Evan di timnas Indonesia dalam perjalanannya pada Piala AFF 2020 membawa dampak yang positif.
Terlebih, Shin Tae-yong memandang Evan Dimas sebagai pemain yang sudah memiliki pengalaman mumpuni di level internasional dan pantas menjadi kapten skuat Garuda.
Alhasil, Shin yakin Evan dapat mengayomi timnas Indonesia agar mencapai target di Piala AFF 2020.
"Evan Dimas saat ini adalah kapten tim karena dia juga pengalaman di pertandingan-pertandingan besar atau internasional," kata Shin Tae-yong kepada awak media termasuk seperti yang dikutip dari BolaSport.com.
"Jadi, saya percaya dia (Evan) bisa berperan baik untuk membawa tim melaju ke depan."
"Pemain seperti ini yang harus jadi memimpin tim agar kami bisa mewujudkan target kami kedepannya," tambah Shin.
Berbicara mengenai target di Piala AFF 2020, Shin Tae-yong memiliki tujuan maksimal untuk timnas Indonesia.
Shin berharap timnas Indonesia bisa menjadi kampiun di Piala AFF 2020.
"Oke, peluang juara tidak bisa dipastikan," ucap Shin Tae-yong, Sabtu (4/12/2021).