Daftar Tim yang Lolos ke 8 Besar Liga Champions: Label Istimewa Bayern, Utusan Italia Terancam?
Khusus Bayern Munchen, tim tersebut memiliki label yang paling istimewa setelah berhasil melangkah ke perempat final Liga Champions musim ini.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Tercatat sudah ada empat tim yang dipastikan berhasil melaju ke babak perempat final Liga Champions musim 2021/2022.
Keempat tim tersebut sama-sama berlabel raksasa dan sudah pernah merasakan final Liga Champions pada musim-musim sebelumnya.
Adapun keempat tim yang sudah lolos tersebut yakni Liverpool, Manchester City, Bayern Munchen dan Real Madrid.
Khusus Bayern Munchen, tim tersebut memiliki label paling istimewa dibandingkan tim lainnya setelah berhasil melangkah ke perempat final musim ini.
Bayern Munchen sejauh ini menjadi satu-satunya tim 8 besar yang belum pernah menelan kekalahan satu kalipun.
Baca juga: Liga Champions - Kisah Pilu Lionel Messi Bercampur Aib PSG di Panggung Megah UCL
Baca juga: Sorotan Liga Champions - Disingkirkan Real Madrid, Presiden PSG Berontak di Ruang Ganti Wasit
Sejak babak penyisihan grup, Bayern Munchen telah menorehkan tujuh kemenangan dan satu hasil imbang.
Rentetan delapan laga tak terkalahkan itu menjadi sinyal bahwa Bayern Munchen tetap menjadi kandidat juara seperti musim-musim sebelumnya.
Baca juga: Eks Real Madrid Bahas Kegagalan PSG Capai Perempat Final Liga Champions hingga Nasib Pochettino
Sementara itu, Liverpool dan Manchester City menjadi dua dari empat wakil Inggris yang sudah memastikan lolos.
Lolosnya Liverpool dan Manchester City seakan menjadi berkah tersendiri bagi sepak bola Inggris yang pernah diremehkan prestasinya di ajang Liga Champions.
Dengan situasi fase yang sudah menginjak delapan besar, dua tim tersebut bahkan bisa saja saling bertemu pada babak perempat final.
Dari empat tim yang sudah lolos barangkali hanya Real Madrid yang memiliki perjuangan paling menegangkan.
Hal ini mengingat Real Madrid harus berjuang mati-matian untuk memperebutkan tiket perempat final dengan menyingkirkan PSG.
Real Madrid pun seakan berhasil memastikan bahwa sepak bola Spanyol masih memiliki wakil di babak perempat final.
Terancamnya Sepak Bola Italia Tanpa Wakil di Babak Perempat Final Liga Champions
Tersingkirnya Inter Milan di tangan Liverpool membuat sepak bola Italia tinggal menyisakan satu wakil saja, Juventus.
Juventus sendiri baru akan mempertaruhkan nasibnya sendiri saat meladeni Villarreal pada leg kedua, pekan depan.
Hasil imbang 1-1 yang didapatkan Juventus saat meladeni Villarreal pada leg pertama harus sepenuhnya diperbaiki pada pertemuan kedua kali ini.
Juventus setidaknya hanya perlu memenangkan laga dengan margin satu gol untuk bisa lolos ke babak perempat final.
Seandainya mampu mengalahkan Villarreal, Juventus secara tidak langsung telah menyelamatkan wajah sepak bola Italia di Liga Champions musim ini.
Sebaliknya, jika Juventus disingkirkan Villarreal, wajah sepak bola seakan kembali tercoreng lantaran tidak bisa mengirimkan satu wakil pun di babak perempat final.
Layak dinantikan bagaimana perjuangan Juventus untuk bisa memenangkan laga leg kedua melawan Villarreal sekaligus menyelamatkan nasib sepak bola Italia musim ini.
Daftar Tim yang Sudah Lolos ke Perempat Final Liga Champions:
- Liverpool
- Manchester City
- Real Madrid
Jadwal Leg Kedua Babak 16 Besar Liga Champions:
Rabu, 16 Maret 2022
Pukul 03.00 WIB - Manchester United vs Atletico Madrid
Pukul 03.00 WIB - Ajax vs Benfica
Kamis, 17 Maret 2022
Pukul 03.00 WIB - Juventus vs Villarreal
Pukul 03.00 WIB - Lille vs Chelsea
(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)