Sebab Emil Audero Layak Dinaturalisasi Timnas Indonesia, Faktor Pengalaman Jadi Pertimbangan?
Masuknya kiper elite ke dalam skuat akan mampu mengangkat moral tim sekaligus membuat gawang Timnas Garuda lebih aman.
Penulis: deivor ismanto
Editor: Husein Sanusi
Timnas Indonesia pada bulan Juni akan berlaga di Kualifikasi Piala Asia 2023, undian pun sudah dikalukan dan Garuda berada dalam grup yang dapat dikatakan cukup sulit.
Nepal, Kuwait, dan Yordania adalah lawan yang harus dihadapi Timnas Indonesia untuk lolos ke Piala Asia 2023.
Faktanya, Indonesia hampir selalu menjadi lumbung gol saat berlaga di Kualifikasi Piala Asia, apalagi saat bertemu tim-tim dari Timur Tengah.
Terakhir, Timnas Indonesia mengalamin kekalahan telak dengan skor 5-0 saat bersua Uni Emirates Arab (UAE) dalam Kualifikasi Piala Asia 2022.
Saat sudah dilatih Shin Tae-yong pun, lagi-lagi Indonesia harus menyerah dengan skor yang sama pada putaran kedua.
Melihat fakta tersebut, jelas Shin Tae-yong tak ingin mengulangi kekalahan memalukan yang diterima Timnas Indonesia.
Dan masuknya kiper elite ke dalam skuat akan mampu mengangkat moral tim sekaligus membuat gawang Timnas Garuda lebih aman.
Emil Audero Mulyadi adalah jawaban yang dibutuhkan Timnas Indonesia untuk mengakhiri catatan buruk Garuda saat bertemu tim besar di Asia.
Baru berusia 25 tahun, ia tercatat sudah malang melintang di Liga Italia dengan membela Juventus, Venezia, dan klubnya saat ini Sampdoria.
Baca juga: Arsenal Menjadi Tim Dengan Performa Terbaik Di Lima Liga Top Eropa
Baca juga: Arema FC Disentil Kritik Lewat Karangan Bunga, Persib Dukung Singo Edan Jegal Bali United
Sempat digadang-gadang akan menjadi kiper masa depan Timnas Italia, Emil justru terlempar dari skuat utama Juventus dan bermain di klub semenjana Liga Italia.
Musim ini, ia bermain reguler bersama Sampdoria dengan mencatatkan 21 pertandingan bersama tim peringkat 15 Liga Italia tersebut.
Emil adalah pria yang lahir di Lombok, Nusa Tenggara Barat. Ia memiliki darah Indonesia dari Ayahnya.
Meski masih abu-abu dan harus menunggu sampai minggu depan untuk mendapatkan jawaban dari sang pemain.
Kemungkinan besar Emil akan menerima ajakan PSSI untuk bergabung bersama Timnas Indonesia.