Daftar Topskorer Sepanjang Masa, Ronaldo di Puncak, Messi Ketiga dan Lewandowski Urutan Ke-11
Cristiano Ronaldo berada di puncak topskorer sepanjang masa. Berdasarkan data dari IFFHS (International Federation of Football History and Statistics)
Penulis: Muhammad Barir
TRIBUNNEWS.COM, MANCHESTER- Cristiano Ronaldo berada di puncak topskorer sepanjang masa. Berdasarkan data dari IFFHS (International Federation of Football History and Statistics, Ronaldo adalah pencetak gol paling produktif sepanjang masa.
Catatan ini menggabungkan gol yang dicetak seorang pemain untuk pertandingan Liga, Cup, Continental, timnas negaranya.
Mereka hanya mencatat gol seorang pemain di pertandingan resmi. Sedangkan gol di laga tidak resmi, tidak dihitung.
Dengan tiga gol yang dicetak Manchester United saat menang 3-0 atas Tottenham di Liga Premier, mempertajam catatan gol Ronaldo di puncak klasemen dengan 807 gol.
807 gol Ronaldo itu dicetak Ronaldo sejak 2002 hingga saat ini.
Ronaldo telah mencetak 491 gol Liga, 60 gol di turnamen (Cup), 141 gol di pertandingan antarbenua, dan 115 gol untuk negaranya. Sehingga total gol Ronaldo di laga resmi sebanyak 807 gol.
Dalam data yang dikutip dari IFFHS, ada 23 pesepak bola dalam sejarah yang berhasil mencetak di atas 500 gol.
Siapa topskorer pencetak gol terbanyak setelah Ronaldo? Dia adalah legenda sepak bola asal Brasil, Pele.
Pele telah mencetak 765 gol untuk klub dan negaranya, 606 gol di Liga, 49 gol di turnamen (Cup), 27 gol komeptisi antarbenua, dan 83 gol untuk timnas Brasil.
Peringkat ketiga pencetak gol terbanyak adalah Lionel Messi yang telah mencetak 759 gol. Gol itu terbagi dalam 476 gol di liga, 70 gol di ajang Cup, 133 kompetisi continental, dan 80 gol untuk timnas Argentina.
Tiga pemain berikutnya yang mencetak gol di atas 700 atas Romario (753 gol), Ferenc Puskas (729 gol), dan Josep Bican (720 gol)
Di antara 23 pesepak bola sepanjang sejarah yang mencetak gol di atas 500 gol yang masih aktif bermain adalah Robert Lewandowski yang ada di urutan Ke-11 dengan 503 gol, Zlatan Ibrahimovic urutan Ke-12 dengan 572 gol.
Luis Suarez menempati peringkat Ke-19 dengan 512 gol.
Berikut Daftar Topskorer Sepanjang Masa: