Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Mochamad Iriawan Dikirimi Surat Shin Tae-yong Soal Naturalisasi Jordi Amat

Calon pemain naturalisasi, Jordi Amat sebelumnya sempat menggegerkan persepakbolaan Indonesia perihal dirinya yang bermain untuk klub asal Malaysia

Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Mochamad Iriawan Dikirimi Surat Shin Tae-yong Soal Naturalisasi Jordi Amat
instagram/officialjohor
Calon pemain naturalisasi Indonesia, Jordi Amat resmi bergabung dengan Johor Darul Tazim, Rabu (29/6/2022) 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Calon pemain naturalisasi, Jordi Amat sebelumnya sempat menggegerkan persepakbolaan Indonesia perihal dirinya yang bermain untuk klub asal Malaysia, Johor Darul Takzim.

Keputusan Jordi Amat bermain di Johor Darul Takzim pun turut menuai polemik.

Pelatih Timnas Indonesia, Shin tae-yong dan calon pemain naturalisasi buat Timnas Indonesia, Jordi Amat. Shin tae-yong membela Jordi Amat yang memutuskan berkarier di klub kaya Liga Super Malaysia, Johor Darul Takzim. Shin tae-yong menegaskan meminta proses naturalisasi Jordi Amat dilanjutkan, sementara warganet mendesak agar naturalisasi Jordi Amat dihentikan lantaran menilai keputusan berkarier di liga Asia akan menurunkan standar bermain sang pemain yang lama merumput di Eropa.
Pelatih Timnas Indonesia, Shin tae-yong dan calon pemain naturalisasi buat Timnas Indonesia, Jordi Amat. Shin tae-yong membela Jordi Amat yang memutuskan berkarier di klub kaya Liga Super Malaysia, Johor Darul Takzim. Shin tae-yong menegaskan meminta proses naturalisasi Jordi Amat dilanjutkan, sementara warganet mendesak agar naturalisasi Jordi Amat dihentikan lantaran menilai keputusan berkarier di liga Asia akan menurunkan standar bermain sang pemain yang lama merumput di Eropa. (pssi.org/tribunbatam)

Bahkan ada yang meminta proses naturalisasi Jordi Amat tidak usah dilanjutkan karena pemain kelahiran Spanyol itu hanya mengincar kuota pemain Asia untuk tampil di JDT.

Namun proses naturalisasi Jordi akhirnya tetap dilanjutkan.

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong bahkan sampai mengirim surat kepada Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan untuk tetap melanjutkan proses naturalisasi tersebut.

“Dari segi pelatih, saya ingin tetap lanjut karena sudah terbukti penampilan Jordi,” kata Shin Tae-yong.

Calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Jordi Amat saat ditemui di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, Kamis (26/5/2022).
Calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Jordi Amat saat ditemui di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, Kamis (26/5/2022). (Tribunnews/Abdul Majid)
Berita Rekomendasi

“Dia (Jordi) sudah pengorbanan diri untuk Timnas. Gara-gara dia main di Malaysia ada penilaian seperti itu, itu tidak baik ya,” tegas Shin Tae-yong.

Lebih lanjut, menurut Shin Tae-yong, Jordi Amat yang bermain untuk JDT tidak akan menurunkan kualitas permainannya.

Jordi tetap akan berkembang sehingga nantinya bisa berguna saat membela Timnas Indonesia.

“Tidak akan menurut di JDT. Saya percaya dengan pemain, dia tidak akan menurun,” pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas