Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Pioli Masih Bela Sergino Dest yang Toxic Saat Milan Keok: Calabria Juga Payah, Kvaratskhelia Hebat

Menurut Pioli, bukan Sergino Dest yang cupu, tapi Kvaratskhelia memang hebat saat Milan takluk dari Napoli 1-2 di Serie A Liga Italia

Penulis: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Pioli Masih Bela Sergino Dest yang Toxic Saat Milan Keok: Calabria Juga Payah, Kvaratskhelia Hebat
twitter AC Milan
Bek sayap kanan AC Milan asal Amerika Serikat, Sergino Dest. Pemain 22 tahun ini dianggap sebagai biang kerok kekalahan AC Milan dari Napoli 1-2 pada laga pekan ke-7 Serie A Liga Italia, Senin (19/9/2022) dini hari. 

Pioli Masih Bela Sergino Dest yang Toxic Saat Milan Keok: Calabria Juga Payah, Kvaratskhelia Pemain Hebat

TRIBUNNEWS.COM - Sergino Dest dianggap banyak pihak sebagai satu di antara biang kerok kekalahan AC Milan dari Napoli pada laga pekan 7 Serie A Liga Italia 2022-2023, Minggu (18/9/2022).

Bermain di San Siro, AC Milan harus mengakui keunggulan tim tamu Napoli, 1-2.

Kekalahan ini membuat rekor 22 pertandingan tak terkalahkan AC Milan di Serie A, kini berakhir.

Baca juga: Man City Siap Guyur AC Milan Triliunan Buat Rafael Leao, Maldini Buka-bukaan Soal Minat Chelsea

Baca juga: Perburuan Striker Baru AC Milan Dimulai, Okafor Kandidat Utama, Bernafsu Boyong Wonderkid Dortmund

Napoli unggul lebih dulu lewat gol Matteo Politano, Olivier Giroud kemudian berhasil menyamakan kedudukan.

Namun, gol Giovanni Simeone ( Anak Diego Simeone - pelatih Atletico Madrid ), mencetak gol kemenangan Napoli dengan sundulan.

Pada laga itu, Sergino Dest yang masuk sejak awal babak kedua untuk menggantikan Davide Calabria, dianggap sebagai toxic, tanpa kontribusi malah menjadi beban tim. 

Berita Rekomendasi

Kecerobohannya membuat Napoli mendapat penalti yang sukses dieksekusi Matteo Politano.

Laman theoffside bahkan memberi nilai 4 untuk penampialn Sergino Dest malam tadi.

"Sebuah tampilan yang mengerikan dari pemain Timnas Amerika, ia sama sekali tidak menawarkan apa-apa di lini depan dan dengan mudah dikalahkan oleh Kvaratshkelia, nekat memaksakan tantangan konyol yang berbuah penalti. Momen yang sangat serius untuk menunjukkan Calabria (unggul) secara positif," ulas laman tersebut.

Baca juga: Chelsea Bakal Kembali Buat Leao, Milan Cari Penyerang Serba Guna, Jonathan David atau Noah Okafor?

Tetap Dibela Stefano Pioli

Bek sayap kanan AC Milan asal Amerika Serikat, Sergino Dest
Bek sayap kanan AC Milan asal Amerika Serikat, Sergino Dest. Pemain 22 tahun ini dianggap sebagai biang kerok kekalahan AC Milan dari Napoli 1-2 pada laga pekan ke-7 Serie A Liga Italia, Senin (19/9/2022) dini hari.

Meski mendapat banyak penilaian buruk, Sergino Dest tetap mendapat pembelaan dari pelatih AC Milan, Stefano Pioli.


Menurut Pioli, Sergino Dest tetap lah pemain hebat. Peforma sang pemain saat Milan kalah terlihat kecil lantaran penampilan mumpuni dari penyerang Napoli, Khvicha Kvaratskhelia.

Sejatinya, kata Stefano Pioli, Davide Calabria juga kepayahan menghadapi Khvicha Kvaratskhelia.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Napoli
12
8
2
2
19
9
10
26
2
Atalanta
12
8
1
3
31
15
16
25
3
Fiorentina
12
7
4
1
25
10
15
25
4
Inter Milan
12
7
4
1
26
14
12
25
5
Lazio
12
8
1
3
25
14
11
25
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas