Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil Liga Champions: Kesempurnaan Bayern Munchen Tak Terbendung, Inter Milan Bertekuk Lutut

Hasil Liga Champions, Bayern Munchen mengalahkan Inter Milan dengan skor 2-0 sekaligus lolos ke 16 besar dengan rekor sempurna di fase grup

Penulis: Guruh Putra Tama
zoom-in Hasil Liga Champions: Kesempurnaan Bayern Munchen Tak Terbendung, Inter Milan Bertekuk Lutut
CHRISTOF STACHE / AFP
Pemain depan Bayern Munich Eric Maxim Choupo-Moting (kiri) melepas tendangan di pertandingan Grup C Liga Champions antara FC Bayern Munchen vs Inter Milan pada 1 November 2022. Hasil Liga Champions, Bayern Munchen kalahkan Inter Milan dan lolos dari Grup C sebagai pemuncak grup dengan tak tersentuh kekalahan, Rabu (2/11/2022). 

Akan tetapi, Bayern berhasil memanfaatkan secuil peluang untuk mencetak gol pertama di menit ke-32.

Baca juga: Profil Eric Maxim Choupo-Moting, Pemain Bayern Munchen yang Pernah Bela Timnas Jerman hingga Kamerun

Berawal dari skema sepak pojok, Benjamin Pavard memenangi duel udara melawan Lautaro Martinez yang menjaganya.

Pavard dengan mudah mengarahkan bola ke sisi kiri dari kiper Inter Milan, Andre Onana.

Onana tak bisa menjangkau bola tersebut.

Skor menjadi 1-0 untuk keunggulan Bayern Munchen.

Kedudukan ini tetap bertahan hingga wasit mengakhiri babak pertama.

Pada babak kedua, Bayern menambah kembali keunggulannya.

Berita Rekomendasi

Die Roten harus menunggu hingga menit ke-72 untuk menggandakan skor lewat aksi Eric Maxim Choupo-Moting.

Choupo-Moting yang tak terkawal dengan baik mampu melepas tendangan geledek dari luar kotak penalti dengan mudah.

Sepakan keras sang pemain merobek jala Onana dan mengubah papan skor menjadi 2-0 untuk keunggulan Bayern.

Skor tak berubah hingga wasit mengakhiri pertandingan Liga Champions kali ini.

(Tribunnews.com/Guruh) 


Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas