Indonesia Vs Thailand: Hindari Penumpukan Suporter, Pintu Stadion Dibuka 3 Jam Sebelum Kick Off
Suporter Timnas Indonesia terlihat sudah mulai memadati area SUGBK sekitar pukul 13.00 WIB. Mereka pun diperbolehkan masuk ke area ring 1.
Penulis: Abdul Majid
Editor: Muhammad Barir
Kesempatan Shin Tae-yong Hentikan Rekor Tak Pernah Menang, Live ON RCTI
Pertandingan krusial antara Timnas Indonesia menghadapi Thailand akan menjadi kesempatan bagi Shin Tae-yong untuk memutus rekor tak pernah menang saat menukangi Indonesia melawan Thailand.
Indonesia akan menjamu Thailand pada laga ketiga fase grup A Piala AFF 2022/2023 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (29/12).
Pertandingan Indonesia lawan Thailand ini adalah laga yang sangat menentukan siapa yang jadi pemuncak klasemen sementara grup A.
Saat menjadi manajer Indonesia, Shin Tae-yong sudah empat kali bertemu Thailand, termasuk jadi pelatih timnas SEA Games 2021 bersama Indonesia U-23.
Dalam empat laga itu, Indonesia imbang 2-2 di Kualifikasi Piala Dunia 2022, kalah 0-4 di babak final leg pertama Piala AFF Desember 2021, dan seri 2-2 dalam leg kedua Januari 2022.
Terakhir, Timnas Indonesia U-23 yang dilatih Shin Tae-yong dipaksa menyerah 0-1 dari Thailand melalui babak tambahan waktu di semifinal SEA Games 2021 di Vietnam.
Menghentikan rekor tidak pernah menang ini menjadi motivasi tambahan bagi Shin Tae-yong untuk bisa membawa timnas Garuda menang untuk pertama kalinya atas tim Gajah Perang.
Shin Tae-yong menilai laga besok akan menjadi pertandingan yang menarik mengingat Thailand yang datang sebagai juara bertahan juga mampu mengemas dua kali kemenangan di laga sebelumnya.
Akan tetapi, menurutnya kini kedua tim datang dengan kondisi yang sama karena sudah melakoni dua pertandingan dengan jeda hanya dua hari.
“Seperti apa yang diketahui semua bahwa tim thailand itu terbaik di Tenggara. Pastinya pendapat orang lain sama,” kata Shin Tae-yong dalam sesi pre match conference di SUGBK, Senayan, Jakarta, Rabu (27/12).
“Satu laga itu dalam tiga hari sekali jadi sangat penting kondisi para pemain Thailand pun sama dengan kita. Mereka datang ke Jakarta. Memang ada faktor luar itu pengaruh ke performa semua tim. Itu membuat kita sulit. Tetapi akan tetap persiapkan semaksimal mungkin agar baik lawan tim Thailand,” sambungnya.
Lebih lanjut, saat disinggung mengenai rekor Shin Tae-yong yang tak pernah menang lawan Thailand, pelatih asal Korea Selatan itu pun menjelaskan apa yang terjadi sebelumnya.
Shin Tae-yong menilai kegagalan di empat laga sebelumnya karena kondisi tim yang kurang padu.