Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Persib Satu-satunya Klub Indonesia di 10 Besar Daftar 30 Klub Terbaik di ASEAN

Dalam 30 besar di Asia Tenggara, Indonesia masih memiliki enam klub lain selain Persib Bandung.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Persib Satu-satunya Klub Indonesia di 10 Besar Daftar 30 Klub Terbaik di ASEAN
Instagram
Skuad Persib Bandung. Persib Bandung menjadi satu-satunya klub Indonesia yang masuk 10 besar dalam daftar 30 klub terbaik di ASEAN. 

Persib Satu-satunya Klub Indonesia di 10 Besar Daftar 30 Klub Terbaik di ASEAN

TRIBUNNEWS.COM - Laman statistik Opta mengumumkan peringkat klub-klub di dunia dalam Peringkat Kekuatan Opta, Kamis (23/2/2023).

Dari daftar tersebut, Opta juga menyertakan daftar 30 Klub Terbaik di Asia Tenggara (ASEAN).

Persib Bandung menjadi satu-satunya klub Indonesia yang masuk 10 besar dalam daftar klub terbaik di ASEAN.

Baca juga: Pemain Persib Si Paling Diving, Marc Klok Disebut Pelawak, Sato Cocok Main Sinetron, Rian Di-Bully

Baca juga: Bek Persib Daisuke Sato Balas Sindiran Pelatih Arema FC: Semoga Kamu Tidur Nyenyak Malam Ini

Peringkat Kekuatan Opta adalah sistem peringkat tim global yang memberikan skor kemampuan kepada hampir 13.500 tim sepak bola domestik dalam skala antara nol dan 100.

Di mana nol adalah tim dengan peringkat terburuk di dunia dan 100 adalah tim terbaik di dunia.

Menurut kriteria Opta, indeks tersebut didasarkan pada performa klub dalam satu tahun terakhir.

Berita Rekomendasi

Peringkat Kekuatan Opta terbaru, per 24 Januari 2023, menempatkan Bayern Muenchen sebagai tim terbaik di dunia.

Peringkat Kekuatan diperbarui setiap hari dan saat ini menampilkan tim dari 183 negara berbeda dan 413 liga domestik.

Baca juga: Bek Persib Daisuke Sato Balas Sindiran Pelatih Arema FC: Semoga Kamu Tidur Nyenyak Malam Ini

Persib Bandung kalahkan PSS Sleman dengan skor 2-0 pada pekan ke-22 Liga 1 2022/2023 yang berlangsung di kandang Maung Bandung yakni Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung,  Minggu (5/2/2023). //TRIBUN JABAR/DENI
Persib Bandung kalahkan PSS Sleman dengan skor 2-0 pada pekan ke-22 Liga 1 2022/2023 yang berlangsung di kandang Maung Bandung yakni Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Minggu (5/2/2023). //TRIBUN JABAR/DENI (TRIBUN JABAR/TRIBUN JABAR/DNA)

Apabila peringkat tim diperkecil ke lingkup Asia Tenggara, diperoleh daftar 30 klub terbaik di kawasan tersebut.

Menurut Peringkat Kekuatan Opta, klub-klub Liga Thailand menempati banyak posisi di 10 besar dengan skor tinggi.

Thailand memiliki lima klub di 10 besar yakni Buriram United, Bangkok United, BG Pathum United, Chiangrai United, dan Muangthong United.

Juara bertahan Liga Thailand Buriram United menempati posisi pertama dengan indeks evaluasi peringkat 73,3.

Kemudian peringkat kedua setelah Buriram United menjadi milik juara Liga Super Malaysia, Johor Darul Ta'zim (72,2).

Baca juga: Peluang Juara Persija Terjaga, Macan Kemayoran Bisa Terjegal Persib-Persebaya di Sisa 9 Laga Liga 1

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas