Sadio Mane Tonjok Rekan Setim, Kekalahan Bayern Munchen di Liga Champions Berbuntut Panjang
Kekalahan Bayern Munchen atas Manchester City dengan skor 3-0 ternyata berbuntut panjang. Sadio Mane memukul leroy Sane.
Penulis: Muhamad Deni Setiawan
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
Di sisi lain, Mane sejauh ini masih kesulitan untuk memberikan performa terbaiknya untuk tim asal Jerman tersebut.
Alasan utamanya karena ia sering berkutat dengan cedera.
Alhasil, Mane baru bisa mencetak 11 gol dan lima assist dari 32 penampilan di semua kompetisi.
Sementara itu, usai menelan kekalahan telak di Stadion Etihad, Thomas Tuchel mengaku bangga dengan permainan timnya dan ia menegaskan timnya tak akan menyerah.
"Saya melihat begitu banyak hal baik sehingga saya menolak untuk fokus pada hasil hari ini," kata Thomas Tuchel.
"Saya sangat bangga dengan cara kami bermain. Kami berani. Saya sangat menyukai tim ini."
"Ini akan menjadi tugas besar untuk membalikkan hasil ini, tetapi kami tidak menyerah."
"Jelas semua orang kecewa karena ini tidak terasa seperti 3-0. Tapi pertandingan kandang di Jerman adalah pertandingan kandang di Jerman."
"Ini belum berakhir sampai kami berada di kamar mandi. Kami tidak akan menyerah," tuturnya.
(Tribunnews.com/Deni)