Manchester United Era Erik Ten Hag Masuki Titik Penghakiman, Marcus Rashford cs Ada di Jalur Aman
Erik Ten Hag menjadi pelatih Manchester United pasca Sir Alex Ferguson paling sukses setelah melakoni 50 pertandingan bersama Setan Merah
Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
LvG menorehkan persentase kemenangan bersama Manchester Merah sebear 54 persen.
Di bawah van Gaal ada David Moyes dan Ole Gunnar Solskjaer.
Kedua pelatih ini memiliki catatan yang hampir sama.
Moyes memiliki persentase kemenangan 52 persen dengan rincian 26 kali menang, 10 imbang dan 14 kalah.
Sedangkan Solskjaer berada di kisaran 50 persen dengan catatan 25 menang, 11 imbang dan 14 kalah.
Dengan catatan di atas, MU era Erik Ten Hag bisa dikatakan berada di jalur yang tepat.
Ia juga sudah membuktikan mampu mempersembahkan gelar kepada publik Old Trafford.
Gelar Carabao Cup tahun ini menjadi piala pertama yang mendarat lagi di MU sejak era Jose Mourinho.
Bukan tidak mungkin, gelar-gelar berikutnya akan datang kepada Bruno Fernandes di masa mendatang.
Namun sang pelatih juga membutuhkan dukungan nyata dari pemilik klub untuk memperbaiki skuad.
(Tribunnews.com/Guruh)