Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Liga Italia - Setidaknya Ada Kabar Bahagia bagi AC Milan di Pekan Kesengsaraan

AC Milan mendapatkan kabar baik setelah takluk dari Inter Milan di leg pertama semifinal Liga Champions. Rafael Leao sudah meneken kontrak baru.

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Liga Italia - Setidaknya Ada Kabar Bahagia bagi AC Milan di Pekan Kesengsaraan
Tiziana FABI/AFP
Penyerang AC Milan asal Portugal Rafael Leao merayakan setelah membuka skor selama pertandingan sepak bola Serie A Italia antara SSC Napoli dan AC Milan pada 2 April 2023 di stadion Diego-Maradona di Naples. 

TRIBUNNEWS.COM - Kabar bahagia menyelimuti AC Milan setelah mengalami pekan kesengsaraan takluk pada leg pertama semifinal Liga Champions melawan Inter Milan.

AC Milan mendapatkan kabar baik soal kepastian perpanjangan kontrak Rafael Leao yang berlangsung pekan ini.

Warta yang berkembang, Rafael Leao menjadi pemain bergaji paling tinggi di skuad AC Milan setelah nantinya meneken kontrak lima tahun.

Sebagaimana yang diketahui  AC Milan menghadapi pekan yang berat. 

Baca juga: Davide Calabria Sebut AC Milan Belum Kalah Meski Takluk 0-2 di Leg Pertama Semifinal Liga Champions

AC Milan mau tak mau harus menerima kenyataan Leao mengalami cedera pertama pada musim ini dalam laga Liga Italia kontra Lazio (6/5/2023).

Hasilnya, winger Timnas Portugal ini absen dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions menghadapi Inter Milan (10/5/2023).

Absennya Rafael Leao membuat AC Milan kalah 0-2 dari Inter Milan sehingga mimpi lolos ke final Liga Champions kini berada di ujung tanduk.

BERITA TERKAIT

Sudah begitu, Rossoneri kembali kehilangan pemain ketika Ismael Bennacer harus ditarik keluar di awal pertandingan.

Jangan lupa bahwa AC Milan masih harus berjuang untuk finis di 4 besar klasemen Liga Italia musim ini supaya mendapatkan tiket ke Liga Champions untuk musim depan.

AC Milan saat ini berada di posisi ke-5 dengan 61 poin dari 34 pertandingan. Tim asuhan Stefano Pioli tertinggal dari Juventus (66 poin), Lazio (64), dan Inter Milan (63).

Di tengah badai kabar buruk ini, masih ada berita baik buat tim Merah Hitam.

Penyerang Portugal Rafael Leao merayakan dengan bek Portugal Raphael Guerreiro setelah mencetak gol keenam timnya selama pertandingan sepak bola babak 16 besar Piala Dunia Qatar 2022 antara Portugal dan Swiss di Stadion Lusail di Lusail, utara Doha. Selasa (6 Desember 2022). (Jewel SAMAD/AFP)
Penyerang Portugal Rafael Leao merayakan dengan bek Portugal Raphael Guerreiro setelah mencetak gol keenam timnya selama pertandingan sepak bola babak 16 besar Piala Dunia Qatar 2022 antara Portugal dan Swiss di Stadion Lusail di Lusail, utara Doha. Selasa (6 Desember 2022). (Jewel SAMAD/AFP) (AFP/JEWEL SAMAD)

Baca juga: Sisi Kontras AC Milan dan Inter: Bennacer Harus Pakai Kruk, Edin Dzeko Bertabur Rekor

Sempre Milan mengabarkan bahwa Rafael Leao sudah memperpanjang kontraknya hingga 30 Juni 2028. Kontrak lama Leao selesai pada 30 Juni 2024.

Ledakan performanya dalam dua tahun terakhir membuat pemain asal Portugal ini diincar banyak klub.

Alhasil, AC Milan harus memperpanjang kontraknya sesegera mungkin.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas