Final Liga Champions, Manchester City Mencari Trofi yang Hilang
Manchester City mencari trofi yang belum ada di lemari trofi klub, yakni trofi Liga Champions. Ederson: hari kejayaan kami akan tiba!.
Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
Setelah itu, anak asuh Pep mendapat adangan dari raksasa Jerman, Bayern Munchen.
Keberuntungan berpihak pada mereka karena melakoni laga kandang terlebih dahulu. Hasilnya Manchester City menang dengan skor 3-0.
Sedangkan pada leg kedua, laga berakhir imbang 1-1.
Begitu juga saat semifinal Liga Champions yang bermain di Santiago Bernabeu, Manchester City sukses menahan imbang sang elit Eropa Real Madrid dengan skor 1-1.
Tapi saat bermain di Etihad, Manchester City menang dengan skor meyakinkan atas peraih 14 gelar Liga Champions itu dengan skor 4-0.
Bagi Ederson, Manchester City layak menang atas Inter Milan pada pertandinga akhir pekan nanti.
Kualitas dan pengalaman yang membawa pemain menuju kedewasaan menjadi modal untuk merengkuh trofi si kuping Besar.
"Skuad kami lebih berpengalaman dan dewasa sekarang, dan itu adalah impian semua orang di klub untuk memenangkan Liga Champions," ungkapnya.
"Kami memiliki kualitas dan keinginan untuk memenangkannya. Hari kejayaan kami akan datang," pungkasnya.
(Tribunnews.com/Sina)