Piala Asia U17 - Thailand Balaskan Dendam Timnas Indonesia, Vietnam Butuh Keajaiban
Malaysia merupakan negara yang menjegal kiprah Timnas Indonesia di Piala Asia U17 setelah kandas di fase kualifikasi.
Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
Keduanya akan bersaing untuk terhindar sebagai juru kunci klasemen pada penutupan fase grup (21/6/2023).
Vietnam Butuh Keajaiban
Vietnam butuh keajaiban untuk lolos dari fase grup D Piala Asia U17.
Pasalnya, Vietnam akan menghadapi pertandingan penentuan melawan Jepang hingga Uzbekistan.
Sedangkan laga pertama The Golden Star berakhir imbang 1-1 atas India (17/6/2023).
Menatap laga kontra Jepang dan Uzbekistan merupakan laga berat bagi Vietnam.
Jepang merupakan tim yang memiliki prestasi mentereng di Piala Asia U17.
Tim Samurai Biru menyandang juara terbanyak, dengan total tiga trofi.
Terakhir kali Jepang meraih predikat juara saat Piala Asia U17 2018 di Malaysia.
Kini Jepang masih berstatus juara bertahan, karena gelaran Piala Asia U17 2020 dibatalkan karena pandemi Covid-19.
Sedangkan Uzbekistan tidak kalah hebatnya dari Jepang.
Level permainan Uzebkistan mungkin di bawah Tim Samurai Biru, namun tetap di atas Vietnam.
Selain pernah menjadi juara pada Piala Asia U17 2012, Uzbekistan juga menang atas lawan Vietnam yang terakhir.
Dalam laga ujicoba awal tahun lalu, Uzbekistan behasil mengalahkan India dengan skor 3-0 (24/1/2023).
Tentunya skuad tidak jauh berbeda dengan yang dihadapi Vietnam pada fase pembuka grup.
Vietnam akan menantang Jepang pada laga kedua fase grup D pada Selasa, 20 Juni 2023.
(Tribunnews.com/Bayu Panegak)