Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Arsenal Penuhi Nafsu Belanja Arteta, Mewahnya Skuat Meriam London demi Trofi Liga Inggris

Sikap royal yang ditunjukkan manajemen Arsenal seakan menjadi bukti tim Meriam London percaya penuh kepada proyek yang dibangun Mikel Arteta.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Arsenal Penuhi Nafsu Belanja Arteta, Mewahnya Skuat Meriam London demi Trofi Liga Inggris
JUSTIN TALLIS / AFP
Manajer Arsenal asal Spanyol Mikel Arteta mengangkat trofi setelah Arsenal memenangkan adu penalti setelah pertandingan sepak bola Community Shield FA Inggris antara Arsenal dan Manchester City di Stadion Wembley, di London, 6 Agustus 2023. Arsenal menang setelah adu penalti 4-1- menang, menyusul hasil imbang 1-1 dalam 90 menit. 

Ben White, Takehiro Tomiyasu, Oleksandr Zinchenko dan Kieran Tierney membuat persaingan fullback Arsenal juga makin sengit.

Beralih ke lini tengah, Thomas Partey, Declan Rice dan Jorginho juga akan bersaing ketat memperebutkan pos gelandang tengah.

Mohamed Elneny yang juga masih memperkuat Arsenal membuat persaingan makin ketat.

Gelandang Arsenal Inggris Bukayo Saka (Kiri) dan gelandang Arsenal Leandro Trossard bereaksi setelah pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Arsenal dan Brentford di Stadion Emirates di London pada 11 Februari 2023.
Gelandang Arsenal Inggris Bukayo Saka (Kiri) dan gelandang Arsenal Leandro Trossard bereaksi setelah pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Arsenal dan Brentford di Stadion Emirates di London pada 11 Februari 2023. (JUSTIN TALLIS / AFP)

Di posisi sayap, Bukayo Saka dan Gabriel Martinelli tak bisa bersantai lagi musim ini.

Hal ini dikarenakan performa menanjak Leandro Trossard mengancam posisi winger Arsenal nantinya.

Belum lagi keberadaan Reiss Nelson, Emile Smith-Rowe, Fabio Vieira yang siap mengambil alih pos utama.

Gabriel Jesus yang baru cedera juga tak bisa merasa tenang, karena ada Kai Havertz dan Eddie Nketiah yang berpeluang mengisi pos utamanya di lini depan.

Berita Rekomendasi

Melihat kedalaman skuat Arsenal, Arteta benar-benar ingin timnya bersaing kembali di jalur juara Liga Inggris musim 2023/2024.

Layak dinanti sejauh apa laju Arsenal dengan skuat mewahnya dalam mengarungi kompetisi musim ini?

(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas