Reaksi Pelatih Turkmenistan Seusai Dimata-matai Shin Tae-yong saat Lawan Taiwan: Dia Butuh Informasi
Reaksi pelatih Turkmenistan setelah Shin Tae-yong ketahuan menyaksikan langsung pertandingan timnya melawan Taiwan pada Kualifikasi Piala Asia U23.
Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
"Saya pikir saya tidak bakal menyaksikan juga pertandingan Indonesia vs Taiwan," ujar Ahmet Agamyradov dengan nada tertawa.
"Karena saya ada jam latihan," ujar Ahmet Agamyradov.
Sebelumnya, Shin Tae-yong sempat mengaku buta soal kekuatan lawannya di Kualifikasi Piala Asia U23 2024.
Sehingga dia akan melakukan analisis saat Taiwan dan Turkmenistan bertanding.
"Soal turkmenistan jujur belum terlalu paham permainan (mereka) seperti apa," ucap Shin Tae-yong saat konferensi pers, Selasa (5/9/2023) siang.
"Pasti akan dapat menganalisa tim Turkmenistan seperti apa setelah nonton pertandingan Turkmenistan lawan China Taipei."
"Setelah itu saya baru bisa menjelaskan lebih detail tim Turkmenistan seperti apa," tutupnya.
Di sisi lain, hasil kemenangan melawan Taiwan tersebut membuat Turkmenistan saat ini memimpin klasemen Grup K Kualifikasi Piala Asia U23 2024.
Sedangkan bagi Taiwan, kekalahan ini membuat posisinya berada di dasar klasemen dengan nol poin dan selisih gol menis empat.
Sementara itu, Timnas Indonesia sendiri belum melakoni pertandingan pedana di Kualifikasi Piala Asia U23 2024.
Dijadwalkan Timnas Indonesia akan menghadapi Taiwan di Stadion Manahan Solo, pada Sabtu (9/9/2023) malam WIB.
Kemenangan telak Turkmenistan tersebut tentu menjadi alarm tersendiri bagi Timnas Indonesia.
Pasalnya, Timnas Indonesia wajib mewaspadai Turkmenistan pada laga pamungkas Grup K Kualifikasi Piala Asia U23 2024 yang akan digelar pada Selasa (12/9/2023) mendatang.
Sebagai informasi, berdasarkan regulasi yang telah ditetapkan, hanya juara Grup yang berhak lolos ke putara final Piala Asia U23 2024.