Persija Jakarta & Satu Poin Sulit Terpisahkan, Macan Kemayoran Kehilangan Insting Pembunuh
Persija Jakarta dan raihan satu poin menjadi bagian yang sulit terpisahkan di kompetisi Liga 1 2023/2024.
Penulis: Dwi Setiawan
TRIBUNNEWS.COM - Persija Jakarta dan raihan satu poin menjadi bagian yang sulit terpisahkan di kompetisi Liga 1 2023/2024.
Hingga matchday ke-21, Persija tercatat menjadi klub yang paling banyak meraih hasil seri musim ini.
Dari 21 laga yang telah dilakoni, Persija setidaknya sudah mengantongi hasil imbang sebanyak 10 kali.
Artinya hampir setengah dari jumlah laga yang dimainkan Persija musim ini berakhir imbang.
Baca juga: Hasil Liga 1: Ditahan Imbang Persita, Persija Jakarta Batal Menang Lagi
Teranyar, hasil imbang dipetik Persija saat bertemu Persita Tangerang.
Berlangsung di Stadion Gelora Bung Karno, Minggu (3/12/2023), Persija dan Persija bermain imbang 1-1.
Persija mampu unggul terlebih dahulu lewat gol yang dicetak Maciej Gajos menit ke-67.
Hanya saja memang, keunggulan Persija hanya bertahan tujuh menit saja melawan Persita.
Gol balasan dari Ezequeil Vidal (74') akhirnya menyamakan skor pertandingan.
Gol tersebut sekaligus juga memaksa Persija bermain imbang 1-1 pada akhir pertandingan.
Hasil imbang melawan Persita jelas patut disayangkan.
Hal ini mengingat tim Macan Kemayoran punya peluang besar membawa pulang tiga poin.
Raihan satu poin melawan Persita otomatis membuat Persija tertahan pada urutan kesembilan.
Dengan raihan 28 poin, posisi Persija stagnan di papan tengah klasemen Liga 1.