Sambil Nunggu Giliran Nyoblos, Erick Thohir Malah Ditodong Nasib Shin Tae-yong
Menteri BUMN Erick Thohir bersama keluarganya turut menggunakan hak suaranya di TPS 17, Gudang Peluru Barat, Tebet, Jakarta Selatan, Rabu (14/2/2023).
Penulis: Abdul Majid
Editor: Muhammad Barir
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Menteri BUMN Erick Thohir bersama keluarganya turut menggunakan hak suaranya di TPS 17, Gudang Peluru Barat, Tebet, Jakarta Selatan, Rabu (14/2/2023).
Sambil menunggu namanya dipanggil oleh petugas KPPS untuk menyoblos, Erick Thohir menyempatkan diri berbincang dengan warga sekitar yang tampak antusias dengan kehadirannya.
Saat berbincang terlihat ada momen unik. Di mana Erick Thohir yang duduk bersebelahan dengan seorang anak – menemani sang ibu menyoblos justru ditanya soal nasib pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
“Pak, Shi Tae-yong lanjut atau tidak,” tanya sang anak kepada Erick Thohir.
Erick Thohir yang mendengar pertanyaan itu pun langsung menjelaskan secara detail.
“Maunya apa,” jawab Erick sembari melempar senyum kepada sang anak.
“Kan syaratnya ada dua. kontrak kan sampai Juni. Pertama kan lolos ke 16 besar (Piala Asia) berhasil kan. Nah masih ada satu lagi, U-23nya lolos grup. 8 besar. Itu namanya bagian dari profesionalisme. Masa tidak ada target gitu,” terang Erick yang disambut anggukan dari sang anak.
Seperti diketahui, Erick Thohir juga kini menjabat sebagai Ketua Umum PSSI periode 2023-2027.
Semenjak menjadi Ketum PSSI, Erick terus memberikan perhatian penuh, hingga akhirnya Timnas Indonesia sukses meraih medali emas pada 2023, setelah 32 tahun lamanya tak meraih emas.
Terbaru, Timnas Indonesia mampu mencetak sejarah baru, yakni tembus babak 16 besar Piala Asia 2024 Qatar.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.