Bournemouth vs Man City: Lawan Favorit Man City, Kantongi Rekor Kemenangan 100 Persen 12 Kali Duel
Setelah sempat tertahan 1-1 oleh Chelsea, Manchester City berhasil lolos dengan susah payah saat melawan Brentford 1-0 untuk tetap berpeluang juara.
Penulis: Deny Budiman
Editor: Muhammad Barir
![Bournemouth vs Man City: Lawan Favorit Man City, Kantongi Rekor Kemenangan 100 Persen 12 Kali Duel](https://asset-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/aksi-penyerang-manchester-city-erling-haaland-saat-melawan-chelsea-pada-pekan-ke-25-liga-inggris.jpg)
Bournemouth saat ini masih mencari kemenangan pertama, yang belum didapat dari empat laga terakhir. Di laga teranyar (17/2), The Cherries sempat unggul 2-0 atas Newcastle lewat gol Dominic Solanke, dan Antoine Semenyo.
Sayangnya, penalti Anthony Gordon dan gol penyama kedudukan di menit ke-92 dari mantan pemain the Cherries, Matt Ritchie, menggagalkan upaya tim asuhan Iraola di St James' Park, Sabtu lalu.
Anak asuh Iraola ini memang aman berada di urutan ke-13 di klasemen liga, namun mereka belum pernah meraih kemenangan dalam enam pertandingan liga, sejak kemenangan di Boxing Day atas Fulham. (Tribunnews/den)
Direct Points
- City akan melawan tim favoritnya, Bournemouth
- Kantongi rekor kemenangan 100% dari 12 pertemuan
- Doku kejar assists ke-5 vs Bournemouth dalam satu musim
Bournemouth vs Man City
Lawan Favorit City
Pep Guardiola
12 - Sapu bersih 12 kemenangan kontra Bournemouth di semua kompetisi dengan skor agregat 37-7. Rasio kemenangan 100% terbaik lawan tim mana pun dalam karier manajernya
5- Jeremy Doku cetak 4 assists vs Bournemouth di duel terakhir. Jika bikin assists lagi, dia akan samai rekor Emmanuel Adebayor vs Newcastle, dan dan Antonio Valencia vs Wolves, bikin 5 assists vs tim yang sama dalam satu musim.
Liga Primer Inggris
Pekan ke-26
Stadion Vitaly, Bournemouth, Dorset
Minggu (25/2) dini hari
S-K-S-S-M
Bournemouth 4-2-3-1
Neto; Smith, Zabarnyi, Senesi, Kelly; Christie, Cook; Semenyo, Kluivert, Sinisterra; Solanke
M-S-M-M-M
Manchester City 4-2-3-1
Ederson; Walker, Dias, Akanji, Ake; Rodri, Kovacic; Foden, Alvarez, Doku; Haaland
Kans menang
Bournemouth seri City
9,9% 18,5% 71,6%
Posisi Klasemen
No Tim M S K Poin
2 M. City 17 5 3 56
13 Bournemouth 7 7 10 28
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.