Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Sesama Jebolan Liga Italia, Gelandang Persib Tak Sabar Lakoni Duel Perdana Lawan Radja Nainggolan

Beltrame sangat menantikan laga Persib vs Bhayangkara FC karena selama di Liga Italia belum ada kesempatan berduel dengan Nainggolan.

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Sesama Jebolan Liga Italia, Gelandang Persib Tak Sabar Lakoni Duel Perdana Lawan Radja Nainggolan
Instagram @persib
Stefano Beltrame menjadi pemain bintang saat kemenangan Persib atas PSIS Semarang, di Stadion Si Jalak Harupat, Selasa (27/2/2024). Beltrame sangat menantikan laga Persib vs Bhayangkara FC karena selama di Liga Italia belum ada kesempatan berduel dengan Nainggolan. 

TRIBUNNEWS.COM - Gelandang Persib Bandung, Stefano Beltrame menyambut antusias pertandingan kandang melawan Bhayangkara FC pada pekan 30 Liga 1 2023/2024 di Stadion Si Jalak Harupat, Kamis (28/3/2024) malam, kick-off 20.30 WIB.

Antusiasme yang diperlihatkan Stefano Beltrame tentu ada alasannya.

Stefano Beltrame mengaku tidak sabar betemu salah satu pemain Bhayangkara FC yang sama-sama jebolan dari Liga Italia.

Yap, Radja Nainggolan merupakan pemain yang dimaksud oleh Stefano Beltrame.

Dua pemain ini pernah berkarier di Liga Italia sebelum memutuskan bergabung kontestan Liga 1 2023 mulai putaran kedua kemarin.

Meskipun datang ke Indonesia hampir bersamaan, jumlah bermain Radja Nainggolan tampak lebih sedikit.

Laporan statistik Transfermarkt menyatakan, Radja Nainggolan sejauh ini baru tampil 7 kali membela Bhayangkara FC.

Radja Nainggolan (Bhayangkara FC), protes ke wasit di Liga 1 saat melawan Arema FC pada Rabu (6/3/2024).
Radja Nainggolan (Bhayangkara FC), protes ke wasit di Liga 1 saat melawan Arema FC pada Rabu (6/3/2024). (Instagram Bhayangkara FC)
Berita Rekomendasi

Penampilan Radja Nainggolan ini baru membuahkan 1 gol.

Sementara itu Stefano Beltrame, tampil lebih banyak sejumlah 9 pertandingan.

Bahkan Stefano Beltrame juga lebih berkontribusi karena telah mencetak 4 gol dan 1 assists.

Kini pada pekan 30 Liga 1 2023, dua pemain jebolan Liga Italia ini akan saling berduel menjadi musuh di atas lapangan.

Baca juga: Jadwal Liga 1 Pekan 30, Mulai Rabu 27 Maret 2024: Arema FC vs Persebaya, Persib vs Bhayangkara FC

Beltrame pun menebar pujiannya kepada Nainggolan yang lebih kenyang pengalaman.

Sebagai pemain bintang di Serie A, Nainggolan merupakan pemain yang punya kualitas dan pengalaman.

Banyak bermain dengan tim-tim besar Italia, Nainggolan menjadi pemain yang dipandang luar biasa.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
11
7
3
1
11
6
5
24
2
Persib
11
6
5
0
19
8
11
23
3
Borneo
11
6
3
2
16
7
9
21
4
Bali United
11
6
2
3
16
9
7
20
5
PSM Makasar
11
4
6
1
14
7
7
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas