Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Siapa yang Akan Melakukan Selebrasi Pencetak Gol Pertama? Ini Prediksinya di Jerman vs Skotlandia

SELALU ada pencetak gol pertama dalam sebuah turnamen. Dan untuk Euro 2024 yang digelar di Jerman 15 Juni-15 Juli ini, yang diprediksi cetak gol.

Penulis: Deny Budiman
Editor: Muhammad Barir
zoom-in Siapa yang Akan Melakukan Selebrasi Pencetak Gol Pertama? Ini Prediksinya di Jerman vs Skotlandia
Christian Charisius/dpa
23 Maret 2024, Prancis, Lyon: Sepak Bola: Pertandingan internasional, Prancis - Jerman, Stadion Groupama. Florian Wirtz (kanan) dari Jerman merayakan golnya dengan skor 1:0 bersama rekan setimnya Jonathan Tah (kiri), Joshua Kimmich dan Ilkay Gündogan. Foto: Christian Charisius/dpa 

Siapa yang Akan Melakukan Selebrasi Pencetak Gol Pertama? Ini Prediksinya di Laga Jerman vs Skotlandia

TRIBUNNEWS.COM- SELALU ada pencetak gol pertama dalam sebuah turnamen. Dan untuk Euro 2024 yang digelar di Jerman 15 Juni-15 Juli ini, yang diprediksi kuat menjadi pencetak gol pertama adalah bintang muda Jerman, Florian Wirtz.

Tuan rumah Jerman akan menjamu Skotlandia dalam pekan ke-1 Euro 2024 penyisihan Grup A di Stadion Fussball Arena, Muenchen, Jerman, Sabtu (15/6) dini hari nanti.

Sebagai tuan rumah, Jerman langsung lolos ke babak penyisihan grup, tanpa melalui babak kualifikasi.

Tapi sejauh ini, di bawah asuhan pelatih anyar, Julian Nagelsmann, tim Panser menunjukkan kesiapannya untuk menggeliat setelah tampil buruk di Piala Dunia 2022, dan Euro 2020.

Mereka berturut-turut menumbangkan tim-tim kelas berat seperti Prancis 0-2, Belanda 2-1, ditahan imbang Ukraina 0-0, dan menekuk Yunani 2-1 dalam empat kali uji coba terakhir.

Kendati tak dipandang sebagai tim favorit untuk bisa juara di Euro 2024, namun setidaknya tim Panser jadi kandidat terkuat untuk lolos dari penyisihan grup yang diisi Skotlandia, Hongaria, dan Swiss.

Berita Rekomendasi

Jerman tanpa nama-nama besar seperti Mats Hummels, Serge Gnabry, dan Leon Goretzka yang harus absen karena berbagai alasan. Disusul kemudian dengan peluru muda Bayern, Aleksandar Pavlovic yang ditarik karena cedera saat latihan, kemarin.

Namun, tim Panser masih sangat mumpuni dengan para talenta mudanya seperti Florian Wirtz, Jamal Musiala, Leroy Sané, Kai Havertz, dan Niclas Füllkrug. Sementara di lini tengah, Toni Kroos yang membatalkan pensiunnya untuk timnas, akan menjadi pembimbing bagi para yunior di turnamen terakhirnya.

Dari deretan nama-nama peluru muda Panser ini, nama Florian Wirtz pantas disorot. Gelandang serang berusia 21 tahun ini menuju panggung Eropa setelah menjalani musim yang luar biasa di level klub.

Perjalanan fenomenal Bayer Leverkusen, di mana mereka tidak terkalahkan dalam perjalanan menuju kejayaan Bundesliga dan DFB-Pokal, merupakan kesuksesan kolektif. Tapi Wirtz mungkin adalah pemain mereka yang paling menonjol.

Gelandang serang serba-bisa ini mencetak 18 gol dan 19 assist di semua kompetisi, statistik yang menggarisbawahi pentingnya dirinya bagi tim Xabi Alonso.

Sebelum musim 2023/24, Wirtz tidak dijamin menjadi starter untuk Jerman, apalagi ia mengalami cedera lutut serius pada Maret 2022. Tapi sekarang, dia akan menjadi salah satu nama pertama di tim Nagelsmann musim panas ini.

Ketika Jerman memulai turnamen melawan Skotlandia dini hari nanti, Wirtz akan menjadi pemain kunci. Tak heran, di sejumlah bursa taruhan, mereka mengunggulkan Wirtz yang akan menjadi pencetak gol pertama di turnamen yang berlangsung selama 30 hari ini.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
11
9
1
1
21
6
15
28
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas