Selangkah Lagi Garuda Muda Lolos ke Semifinal Piala AFF U16, Dua Kemenangan Dinilai Jadi Pelecut
Pemerhati sepak bola sekaligus wirausahawan asal Solo, Sahli Himawan meyakini Timnas U16 akan lolos mengingat semangat mereka tengah bagus.
Penulis: Danang Triatmojo
Editor: Wahyu Aji
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Timnas Indonesia U16 tinggal satu langkah lagi untuk bisa lolos ke babak semifinal Piala AFF U16 2024.
Garuda muda tinggal mengatasi Laos di pertandingan terakhir Asean U16 Boy’s Championship 2024 atau Piala AFF U16, di Stadion Manahan Solo, Solo, Jawa Tengah pada Kamis (27/6/2024) malam nanti.
Indonesia sebagai tuan rumah, tergabung dalam Grup A bersama Laos, Singapura dan Filipina. Pada pertandingan terakhir nanti, Indonesia cukup mendapat hasil imbang untuk lolos sebagai juara Grup A Piala AFF U16.
Pemerhati sepak bola sekaligus wirausahawan asal Solo, Sahli Himawan meyakini Timnas U16 akan lolos mengingat semangat mereka tengah bagus.
“Yakin Lolos ke Semifinal Piala AFF U16. Semangat bertarung Garuda Muda di lapangan sangat bagus,” kata Himawan kepada wartawan, Kamis.
Menurutnya momentum ini menjadi peluang bagi sepak bola Indonesia bersinar di level internasional. Kemenangan Indonesia atas Singapura dan Filipina dengan skor 3-0 dinilai akan jadi pelecut semangat dalam menghadapi Laos nanti.
“Saatnya sepak bola Indonesia semakin bersinar di kancah internasional. Kemenangan atas Singapura dan Filipina dengan skor sama 3-0 bisa menjadi pelecut semangat Garuda muda mengalahkan laos dan lolos ke semifinal.” Katanya.
Ia menyatakan bahwa kemenangan Garuda muda pada malam nanti akan menjadi kemenangan bagi seluruh masyarakat Indonesia.
“Kemenangan Garuda Muda, kemenangan bagi seluruh masyarakat Indonesia,” ucapnya.