Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Shin Tae-yong Ungkap Faktor Terjadinya Dua Gol Mudah China: Kurang Konsentrasi

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengakui kekalahan timnya dari China 2-1 pada laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Grup C

Penulis: Abdul Majid
Editor: Muhammad Barir
zoom-in Shin Tae-yong Ungkap Faktor Terjadinya Dua Gol Mudah China: Kurang Konsentrasi
Dok. PSSI
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong pada sesi konferensi pers seusai laga China vs Timnas Indonesia matchday keempat Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Selasa (15/10/2024) malam WIB. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengakui kekalahan timnya dari China 2-1 pada laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Grup C di Qingdao Youth Stadion, Qingdao, Cina, Selasa (15/10/2024).

Menurutnya dalam laga tersebut, tim tuan rumah yang selalu kalah di tiga laga sebelumnya mempunyai keinginan menang yang lebih kuat dibandingkan Indonesia.

"Pertama-tama selamat untuk tim China. China dan Indonesia keduanya punya keinginan kuat di laga ini. Mungkin China lebih punya keinginan menang lebih kuat," kata Shin Tae-yong seusai laga.

Shin Tae-yong menjelaskan dua gol China pada laga ini seharusnya bisa diantisipasi dengan baik.

Pertama kurang fokusnya Shayne Pattynama yang membiarkan bola keluar padahal masih ada pemain China yang bisa menjangkau bola hingga akhirnya sukses membuahkan gol.

Kemudian gol kedua terjadi karena salah kontrol yang menyebabkan para pemain China dapat melakukan counter attack sempurna.

BERITA REKOMENDASI

"Dua gol tersebut (kebobolan), saya pikir adalah hasil dari kurangnya sedikit konsentrasi. Gol pertama kami harusnya lebih punya konsentrasi, dan gol kedua adalah kesalahan kontrol," ungkap Shin Tae-yong

"Kami tidak seharusnya kehilangan bola di sana. Jadi saya pikir kita tidak benar-benar fokus saat kehilangan bola dan kemudian berujung kepada China bisa cetak gol," terangnya.

Lebih lanjut pelatih asal Korea Selatan itu menilai, meski kalah dalam laga ini, Skuad Garuda sudah mampu menunjukkan permainan apiknya.

Peluang untuk bisa melaju ke Piala Dunia 2026 juga menurutmya masih terbuka lebar.

Untuk itu ia berharap di laga-laga selanjutnya Skuad Garuda bisa benar-benar tampil lebih baik lagi.

"Meskipun kita kalah, kita telah melakukan yang terbaik. Kita punya penampilan yang bagus. Ini bukan akhir jadi kami akan menyiapkan persiapan lebih baik di laga selanjutnya. Kami berharap bisa menampilkan penampilan yang lebih baik," pungkasnya.

Setelah ini, Jay Idzes CS akan kembali berjuang dengan menjamu Jepang pada 15 November dan Arab Saudi 19 November 2024 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.

 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
7
6
0
1
13
2
11
18
2
Man. City
7
5
2
0
17
8
9
17
3
Arsenal
7
5
2
0
15
6
9
17
4
Chelsea
7
4
2
1
16
8
8
14
5
Aston Villa
7
4
2
1
12
9
3
14
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas