Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

GO-JEK Kirim Bantuan ke Korban Gempa Lombok, Mitra Driver Aktif Distribusikan

Pelanggan GO-JEK juga berkesempatan membantu melalui layanan GO-TIX yang ada di aplikasi GO-JEK.

Penulis: Fajar Anjungroso
zoom-in GO-JEK Kirim Bantuan ke Korban Gempa Lombok, Mitra Driver Aktif Distribusikan
IST
GO-JEK Peduli Gempa Lombok 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - GO-JEK berinisiatif mendistribusikan bantuan cepat tanggap selama masa tanggap darurat Gempa Lombok.

Bantuan tersebut berupa 15 ton makanan siap saji dan air bersih melalui kerjasama dengan TNI AU dan Kemenkominfo.

"Kami berharap bantuan kami bisa dimanfaatkan oleh mereka yang terdampak dengan sebaik-baiknya,” ujar Delly Nugraha, VP Central Region GO-JEK, seraya menyatakan turut prihatin terhadap musibah bencana alam tersebut.

Bantuan GO-JEK yang diserahkan kepada Palang Merah Indonesia (PMI) berupa terpal, matras dan selimut.

Tak hanya mengirimkan bantuan, mitra-mitra GO-JEK bersama PMI juga bekerja sama untuk mendata kebutuhan warga terdampak dan menyalurkan bantuan logistik seperti obat-obatan, selimut dan matras serta mengantarkan dokter dan relawan ke daerah terdampak.

“Sebelum mitra-mitra kami melakukan penyaluran, mereka akan mendapatkan pembekalan dan pelatihan terlebih dahulu dari PMI terkait operasional pendataan dan briefing keselamatan. Ini untuk memastikan mitra-mitra kami bisa mengantarkan dengan selamat sampaitujuan,” kata Delly.

Sementara Ketua Bidang Penanggulangan Bencana PMI Pusat Sumarsono menyatakan bantuan GO-JEK tak sekadar logistik, tapi juga melalui profesi mitranya dalam bentuk transportasi.

Baca: Driver GO-JEK Tercyduk Narik Pakai Motor Mewah Yamaha TMAX DX

Berita Rekomendasi

"Bantuan ini menjadi bukti nyata kepedulian GO-JEK dalam membantu sesama,” katanya.

Di samping itu, pelanggan GO-JEK juga berkesempatan membantu melalui layanan GO-TIX yang ada di aplikasi GO-JEK.

Bekerja sama dengan Badan Amil Zakat Nasional, pengguna GO- JEK bisa berdonasi mulai Rp 5.000 hingga Rp 100.000 berlaku kelipatan.

Layanan donasi ini dibuka mulai tanggal 8 Agustus hingga 15 Agustus mendatang.

“Dengan adanya layanan donasi online di GO-TIX, kami berharap para pengguna bisa dengan mudah bila ingin menunjukkan kepedulian mereka terhadap masyarakat Lombok. Semua dana yangterkumpul akan disalurkan oleh Baznas untuk membangun kembali Lombok,” tukas Delly.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas