Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Vivo V21 5G Resmi Meluncur di Indonesia dengan Kemampuan Dual OIS Night Camera

Vivo V21 5G hadir dengan tampilan Ultra Slim Matte Design, Dual Mode 5G dan juga kapasitas 8GB+3GB Extended RAM.

Penulis: Hari Darmawan
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Vivo V21 5G Resmi Meluncur di Indonesia dengan Kemampuan Dual OIS Night Camera
IST
Prosesi peluncuran Vivo V21 5G, Senin (24/5/2021). 

Dari sisi tampilan V21 5G. Smartphone ini mengusung Ultra Slim Matte Design yang memiliki perpaduan dari AG Matte Design, Dual Tone Step dan Flat Frame Design.

Vivo V21 5G hanya memiliki ketebalan bodi 7,29 milimeter dan berat hanya 176 gram untuk warna Dusk Blue, dan untuk Sunset Dazzle memiliki ketebalan 7,39 milimeter serta berat 177 gram. Ringan dan tipis, tentu membuat smartphone ini nyaman digenggam.

Vivo V21 5G__________
Vivo V21 G.

Pada bagian layar, Vivo V21 5G menggunakan E3 Amoled Display dengan kemampuan refresh rate 90Hz yang memberikan pengalaman navigasi pada screen lebih lancar dan nyaman untuk mata penggunanya.

Dengan tampilan bodi Ultra All Screen menggunakan water drop notch yang memberikan keseimbangan ideal antara fungsionalitas, gaya, dan memberikan ruang yang cukup untuk menyematkan kamera depannya yang superior.

Kemudian untuk performanya, V21 5G hadir dengan teknologi Extended RAM  yang mampu menambah kapasitas RAM pada smartphone.

Extended RAM pada V21 5G membuat smartphone ini memiliki RAM 11GB, karena 8GB RAM yang ada ditambah dengan 3GB Extended RAM. Teknologi ini tentunya memberikan kelancaran penggunanya untuk melakukan multitasking dengan smartphone.

Dengan kapasitas memori internal 128GB semakin memberikan keleluasaan dalam menyimpan file seperti dokumen, musik foto maupun video di dalam smartphone.

BERITA REKOMENDASI

V21 5G juga memiliki kapasitas baterai 4.000 mAh, yang didukung dengan kemampuan 33W FlashCharge sehingga mampu mengisi daya baterai dari kosong menuju 63 persen hanya dalam waktu 30 menit.

Fitur lain pada smartphone ini adalah NFC Multifunctions yang dapat digunakan untuk membantu penggunanya dalam menduplikasi kartu akses, uang elektronik untuk transportasi umum dan memudahkan pengguna bertukar file.

Semua fitur pada V21 5G ini didukung dengan chipset Mediatek Dimensity 800U dengan clock speed hingga 2,4GHz. Chipset dengan fabrikasi 7 nanometer ini, memiliki performa yang stabil dan juga efisiensi daya yang sangat baik.

V21 5G dapat memberikan penggunanya pengalaman lebih saat menikmati hiburan dan bermain gim dengan performa yang lebih baik dan yang tak kalah penting smartphone ini juga sudah didukung jaringan 5G dengan Dual Mode 5G untuk koneksi yang lebih cepat dan stabil.

Untuk memberikan pengalaman penggunaan yang sempurna, Vivo V21 5G memiliki Funtouch OS 11.1 yang berbasis Android 11, fitur JOVI Home untuk mendukung aktivitas pengguna, UFS 2.2 untuk performa baca dan tulis data yang semakin cepat.


Selain itu ada juga fitur Multi Turbo untuk meningkatkan pengalaman bermain game yang lebih lancar bagi para pengguna yang gemar bermain mobile game.

Vivo V21 5G dipasarkan dengan harga Rp 5.799.000. Kemudian Vivo membuka membuka program pre-order untuk konsumen yang ingin memiliki vivo V21 5G melalui kanal online dan offline pada 24-29 Mei 2021.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas