Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Agar Terhindar dari Pencurian Data Pribadi,  Jangan Asal Klik Tautan atau Link

Pencurian data pribadi ini kerap terjadi terutama jika seseorang tidak berhati-hati dan asal meng-klik tautan atau link

Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Erik S
zoom-in Agar Terhindar dari Pencurian Data Pribadi,  Jangan Asal Klik Tautan atau Link
Instagram @kemenkominfo
(ilustrasi) 

“Namun, file sharing memiliki sejumlah risiko, di antaranya risiko tertular program jahat seperti malware, ancaman privacy, pembajakan, dan tuntutan hak cipta,” terang Candra.

Muhammad Aswar mengatakan, jika komputer atau gawai sudah terjangkit malware atau virus maka berisiko terjadi peretasan akun dan pencurian data seperti foto-foto dan akun internet banking.

Ciri lain dari perangkat yang telah terinfeksi virus adalah lemot, terpasang aplikasi yang aneh atau muncul iklan-iklan yang ‘aneh’.

Untuk memastikan file aman sebelum diunggah, Candra memberikan beberapa saran.  

Pertama, ketahui apa yang akan diunggah, periksa situsnya aman atau tidak, pastikan untuk memeriksa ulang situs tersebut sebelum mengunduhnya, pastikan link download sudah benar, dan periksa bagian komentar atau ulasan.

Baca juga: Mengenal Kejahatan Phising di Dunia Maya, Ketahui Ciri, Jenis dan Tips Menghindarinya

Jika banyak pengguna yang mengklaim bahwa file tersebut sah, Anda dapat mengunduhnya. Namun, jika Anda menemukan banyak ulasan negatif, sebaiknya hindari,” saran dia.

Kementerian Komunikasi dan Informatika RI menghadirkan Gerakan Nasional Literasi Digital untuk mendorong masyarakat menggunakan internet secara cerdas, positif, kreatif, dan produktif.

BERITA REKOMENDASI

Kegiatan ini khususnya ditujukan bagi para komunitas di wilayah Kalimantan dan sekitarnya yang tidak hanya bertujuan untuk menciptakan Komunitas Cerdas, tetapi juga membantu mempersiapkan sumber daya manusia yang lebih unggul dalam memanfaatkan internet secara positif, kritis, dan kreatif di era industri 4.0.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas