Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Spesifikasi iPhone 13 Pro Max, Dibekali Chipset A15 Bionic dan Harga Mulai Rp 19 Jutaan

Simak spesifikasi dan harga iPhone 13 Pro Max. Dibekali kamera boba 12 MP, chipset A15 Bionic, dan harganya mulai dari Rp 19.499.000 untuk 128 GB

Penulis: Pondra Puger Tetuko
Editor: Suci BangunDS
zoom-in Spesifikasi iPhone 13 Pro Max, Dibekali Chipset A15 Bionic dan Harga Mulai Rp 19 Jutaan
apple.com
iPhone 13 Pro Max graphite, gold, silver, and sierra blue - Simak spesifikasi dan harga iPhone 13 Pro Max. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini harga dan spesifikasi iPhone 13 Pro Max.

iPhone merupakan ponsel pintar yang diproduksi oleh perusahaan Apple.

Selain iPhone, Apple juga memproduksi barang elektronik lainnya seperti MacBook, Apple Watch, iPad, Airpods, hingga TV.

Diketahui, iPhone 13 Pro Max sudah rilis di Indonesia sejak bulan November 2021 dan masih memiliki harga yang stabil.

Ditenagai chipset A15 Bionic, iPhone 13 Pro Max ini juga banyak peminatnya di Indonesia.

Baca juga: Simulasi Cicilan iPhone 13 hingga iPhone 13 Pro Max, Mulai Rp 500 Ribuan per Bulan

Harga iPhone 13 Pro Max

- iPhone 13 Pro Max (128 GB): Rp 19.499.000

BERITA REKOMENDASI

- iPhone 13 Pro Max (256 GB): Rp 21.499.000

- iPhone 13 Pro Max (512 GB): Rp 25.499.000

- iPhone 13 Pro Max (1 TB): Rp 28.999.000

Selain harga, inilah spesifikasi iPhone 13 Pro Max yang dikutip laman iBox.

Spesifikasi iPhone 13 Pro Max

iPhone 13 Pro Max memiliki dimensi ukuran tinggi 160,8 mm, lebar 78,1 mm, tebal 7,65 mm, dan beratnya 238 gram.

Ukuran tersebut, terbilang stabil untuk bentuk iPhone 13 series yang memiliki bezel tipis.

Selain itu, iPhone 13 Pro Max terdapat lima pilihan warna yakni alpine green, sierra blue, silver, gold, dan graphite.

Warna-warna tersebut, sangat terlihat sangat bagus dan elegan.

Layar

iPhone 13 Pro Max dibekali tipe layar Super Retina XDR ProMotion dengan ukuran 6,7 inci.

Layar itu beresolusi 2778x1284 piksel dengan refresh rate mencapai 120 Hz, serta kecerahan maksimal HDRnya hingga 1.200 nit.

Selain itu, terdapat juga fitur pada layar iPhone 13 Pro Max ini seperti layarnya HDR, terdapat True Tone, warna luas (P3).

Ada pula haptic Touch, rasio kontras 2.000.000:1, serta mendukung tampilan berbagai bahasa dan karakter secara bersamaan.

Baca juga: Daftar Harga iPhone Terbaru Februari 2023: iPhone 14 Pro, iPhone 13 hingga iPhone 11

Kamera

Pada iPhone 13 Pro Max ini hanya terdapat satu kamera bagian depan atau selfie dengan resolusi 12 MP f/2.2.

Hal itu akan menghasilkan gambar yang jernih dengan kontras warna yang jelas.

Terdapat juga fitur mode potret, pencahayaan enam efek, mode malam, deep fusion, smart HDR 4, dan Apple PoRaw.

Selain gambar, kamera depan juga dapat untuk merekan video dengan resolusi hingga 4K 24 fps, 25 fps, 30 fps, atau 60 fps dengan Dolby Vision.

Perekaman video ini juga didukung oleh penstabilan video sinematik 4K, 1080p, dan 720p.

Kemudian, pada bagian kamera belakang terdapat tiga kamera yang menyerupai boba.

Masing-masing memiliki resolusi telefoto 12 MP f/2.8, wide 12 MP f/1.5, dan ultra wide 12 MP f/1.8.

Tak hanya kamera depan, kamera belakang juga memiliki banyak fitur seperti zoom optik memperbesar 3x, mode malam, mode potret malam, panorama, flash true tone.

Ada juga deep fusion, smart HDR 4, fotografi makro, Apple ProRAW, hingga mode beruntun.

Untuk fitur perekaman videonya terdapat mode sinematik yang mampu merekam dengan resolusi 1080p kecepatan 30 fps.

Perekaman video memiliki resolusi HD 720, HD 1080, 4K, hingga HDR Dolby Vision 4K dengan kecepatan 60 fps.

Prosesor

iPhone 13 Pro Max ditenagai oleh chipset A15 Bionic dengan didukung juga CPU dan GPU.

CPU 6-core dan GPU 4-core dengan Neural Engine 16-core.

Selain itu, didukung memori penyimpanan yang sangat luang, yakni 128 GB, 256 GB, 512 GB, dan 1 TB.

Baterai

Baterai yang terdapat pada iPhone 13 Pro Max ini berjenis lithium-ion dengan pengisian daya nirkabel MagSafe hingga 15 W.

Pengisian daya cepatnya selama 30 menit dalam 50 persen dengan menggunakan adaptor 20 W.

Fitur lainnya

Terdapat juga fitur keamanan pada iPhone 13 Pro Max yang menggunakan Face ID dengan kamera TrueDepth untuk pengenalan wajah.

Ada pula fitur barometerm akselerometerm LiDAR Scannerm hingga sensor cahaya sekitar.

(Tribunnews.com/Pondra Puger)

Simak artikel terkait GADGET lainnya

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas