Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Burger Aussie ala Drupadi Coffee & Cake di Denpasar Bali, Dominan Kuliner Western, Lokal Juga Ada!

Pernah mencicipi burger Australia (Aussie)? Kalau belum, cicipi di Drupadi Coffee & Cake di Denpasar, Bali. Kafe dominan menu barat, lokal juga ada!

Editor: Agung Budi Santoso
zoom-in Burger Aussie ala Drupadi Coffee & Cake di Denpasar Bali, Dominan Kuliner Western, Lokal Juga Ada!
Tribun Bali/ Ayu Dessy Wulansari
Burger Aussie ala Drupadi Coffe & Cake (foto sebelah kanan). Kafe ini dominan menu barat, tapi juga menyediakan kulimer Indonesia. (Tribun Bali/ Ayu Dessy Wulansari) 

Selain daging juga ada sayuran seperti tomat, selada, dan bahan lainnya.

Pada bagian atas, ditutup dengan waffle dan diberi saus mayonese serta disajikan bersama kentang goreng.

Di menu Indonesia, Drupadi Coffee & Cake memiliki Ikan Asam-asam Bima yang juga menjadi menu favorit di tempat ini.

Hidang satu ini berupa sup dengan menggunakan ikan red snapper atau kakap merah.

“Untuk bumbunya ada garlic, bawang merah, jahe, tomato cherry, bawang putih goreng, dan perasan jeruk lemon. Kita pakai ikan red snapper karena teksturnya lembut dan lebih cepat dimasaknya,” kata Lukman.

Cita rasa yang menonjol dari menu ini adalah rasa asam sekaligus segar.

Rasa asam ini dihasilkan dari penggunaan belimbing wuluh yang diiris, air lemon, dan tomat.

Berita Rekomendasi

Aromanya juga harum dan menggugah selera makan.

Selain itu, tidak ada duri-duri yang nyelip di antara potongan ikan sehingga sangat mudah untuk langsung disantap.

Ikan Asam-asam Bima cocok dimakan selagi panas dengan nasi putih.


Salah satu menu sedap di Drupadi Coffe & Cake di Denpasar (Tribun Bali/ Ayu Dessy Wulansari)

Drupadi’s Delight 54 Minuman Khas Asam, Asin, Manis

Dari makanan, beralih ke satu menu minuman yang juga banyak dipesan oleh pengunjung, yakni Drupadi’s Delight 54.


Bagi yang tidak suka minuman terlalu manis, menu satu ini cocok disajikan karena rasanya perpaduan dari asam, asin, dan manis.

Drupadi’s Delight dibuat dari campuran jeruk kalamansi yang merupakan jeruk khas dari Filipina dengan rasa asam dan aroma yang khas dan bentuknya kecil seperti jeruk mandarin kecil.

Halaman
1234
Sumber: Tribun Bali
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas