Demam Batu Akik Sudah Menjalar Dunia Perhotelan, Contohnya Hotel Mercure Banjarmasin Ini
Tak hanya di pasar, toko-toko, demam batu akik kini menjalar ke perhotelan. Hotel Mercure di Banjarmasin pun jualan batu akik!
Editor: Agung Budi Santoso
Selain bebatuan berharga di sini juga disediakan beberapa ragam cinderamata olahan dari kain sasirangan. Kain sasirangan adalah kain khas Kalimantan Selatan. Ada yang berupa baju, mukena, dompet maupun kain meteran.
Dari Puluhan Ribu Hingga Ratusan Juta
Semuanya dijual dengan kisaran harga antara puluhan ribu hingga ratusan ribu rupiah.
Galerinya walaupun kecil namun cukup nyaman dan bersih.
Lokasinya jadi satu dengan lobi dan lobinya pun luas serta tenang, membuat suasana berbelanja akan makin nyaman.
Mau kemari? Akses mudah saja karena dari Bandar Udara Syamsudin Noor ke hotel ini bisa menggunakan taksi.
Atau dari hotel ke bandara juga bisa. Bisa langsung dipesan dari hotel ini.
Mau menggunakan jasa travel juga bisa langsung dipesan di sini. Tarif taksi dan travel dari dan ke bandara ditentukan oleh pihak hotel ini.
Variasi harga aksesories batu mulia di Hotel Mercure Banjarmasin (Banjarmasin Post/ Yayu Fathilal)
"Tarifnya antara Rp 130.000 hingga Rp 150.000 untuk taksi. Tergantung perusahaannya karena kami bekerja sama dengan beberapa perusahaan taksi di sini. Kalau travel Rp 150.000," jelasnya.
Mau digunakan untuk berkeliling ke berbagai tempat wisata di Kalsel juga. Hanya saja, tarifnya berbeda lagi. "Kalau itu tarifnya ditentukan oleh perusahaan taksi masing-masing," sebutnya.