Mencicipi Susu Unta Segar Langsung dari Peternakannya di Hudaibiyah, Arab Saudi
Kepada para jemaah asal Indonesia, mereka menawarkan dagangan mereka menggunakan Bahasa Indonesia.
Editor: Malvyandie Haryadi
Warna kulit mereka lebih gelap, mirip dengan orang Afrika.
Mereka bisa juga berbahasa Indonesia.
Kepada para jemaah asal Indonesia, mereka menawarkan dagangan mereka menggunakan Bahasa Indonesia.
"Lima riyal, lima riyal sebotol. Mau yang dingin? ada," ucap seorang pedagang susu unta.
Rasanya nikmat tentunya bagi Anda penyuka susu hewan murni.
Berbeda juga tentunya dengan susu sapi murni yang terasa kental dan anyir, susu unta ini lebih putih, encer dan tak anyir sertanya pastinya menyehatkan.
Apalagi, dijualnya dalam keadaan dingin karena saat dijajakan, botol-botol susunya dimasukkan ke kotak pendingin oleh sang pedagang.
Rasanya akan lebih segar meminum yang dingin di tengah teriknya padang pasir Hudaibiyah.
Susu unta yang tak dingin juga ada, harganya sama.