Asyiknya Tahun Baruan dan Berbulan Madu di Hotel Mercure Legian
Mau berbulan mau atau tahun baruan? Ini asyiknya menginap di Hotel Mercure Legian, Bali.
Editor: Agung Budi Santoso
Laporan Wartawan Tribun Bali, Zaenal Nur Arifin
TRIBUNNEWS.COM, MANGUPURA – Hotel berlokasi tepat di jantung area Legian di persimpangan yang strategis. Berjarak dekat dan memiliki akses mudah ke berbagai tempat menarik di sekitar, seperti pantai Legian, area Seminyak dan Kuta. Yakni Mercure Bali Legian berlokasi di Jl Legian No 328
Legian Kelod Kuta Bali.
“Mercure Bali Legian adalah salah satu brand Accor Hotel. Kita memiliki 321 kamar dengan lima tipe kamar. Superior Room, Deluxe Room, Deluxe Room Balcony, Junior Suite, dan Executive Suite,” jelas Resident Manager Mercure bali Legian, I Nengah Sudiarta.
Selain itu, Mercure Bali Legian juga memiliki fasitilitas yang lengkap sebagai Hotel Bintang 4. Diantaranya meeting room, spa, gym, dua restaurant yaitu Ancak Restaurant dan Poole Bar & Lounge.
Dimana Poole Bar & Lounge menjadi tempat favorite bagi tamu kami maupun bagi outside guest.
“Sangat ideal untuk keluarga, mereka yang berbulan madu, klien perusahaan dan cocok untuk semua orang,” tambahnya.
Untuk menyambut Natal dan Tahun Baru kami juga memiliki berbagai promo menarik baik dari restaurant maupun promo rate atau lebih kami sebut package Tahun Baru.
Sajian kuliner di Mercure Legian Bali, Hotel.
Package Tahun Baru sendiri mulai dari Rp 2 juta nett. Include room, breakfast, massage 1 jam untuk dua orang dan new year eve dinner untuk dua orang.
Kamar yang dimiliki pun sangat luas mulai dari 28 m² untuk tipe kamar Superior. Dengan design keseluruhan mengusung konsep modern. “Konsep kami berbeda dengan Mercure lainnya di Indonesia karena mengusung konsep design modern,” ujarnya.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai Mercure Bali Legian dan reservation room dapat mengunjungi website http://www.mercure.com// atau http://www.accorhotels.com//.(*)