Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pulau Putri yang Cantik Elok, Secantik Kisah Putri Runduk yang Tewas Tenggelam di Lokasi Ini

Cantiknya Pulau Putri di Tapanuli Tengah ini secantik wajah Putri runduk yang tewas tenggelam di perairan pulau ini.

Editor: Agung Budi Santoso
zoom-in Pulau Putri yang Cantik Elok, Secantik Kisah Putri Runduk yang Tewas Tenggelam di Lokasi Ini
Tribun Medan/ Silfa Humairah
Pesona Pulau Putri di Kepulauan Mursala Sumatera Utara yang biru dan jernih, secantik legenda Putri Runduk yang tewas tenggelam di perairan ini. 

"Kisah Putri Runduk yang merupakan legenda dikenang dengan membuat nama jalan yang ada di Kota Sibolga yaitu Jalan Putri Runduk, Jalan Janggi dan Jalan Datuk Itam yang posisinya saling berdekatan," jelasnya.

Yovie Richard, pemandu Trip Wisata Jelajah Sumut menuturkan membawa wisatawan dari beragam kota dan negara untuk menikmati keindahan pulau ini, banyak pula yang penasaran untuk mendengarkan kisahnya dari penduduk pulau.

"Pulau yang keindahannya disebut jelmaan Putri Runduk ini layak menjadi destinasi peristirahatan setelah menjelajah di beberapa pulau sekitar. Karena di sini ada tempat peristirahatan dan aneka makanan. Sedangkan pulau lain masih berupa pulau kosong tanpa penghuni dan pengelolaan," katanya.

Perlengkapan yang tidak boleh anda lupakan jika ingin mengunjungi Pulau Putri adalah sunblock, karena teriknya matahari bisa membakar kulit anda.

Kemudian lotian anti nyamuk untuk melindungi kulit anda dari gigitan serangga hutan yang cukup berbahaya dan bisa menyebabkan malaria.

Tidak ketinggalan, topi, kacamata, baju diving atau minimal baru renang dan alat snorking serta bekal dan snack selama di pulau.

BERITA REKOMENDASI

Untuk mencapai kepulauan Mursala, anda harus melewati rute Medan-Tebing Tinggi-Parapat-Pematangiantar-Kisaran-Tapanuli Utara-Sibolga jika ingin mengendarai mobil pribadi atau carteran.

Di sana ada pantai Kalangan, lokasi penyeberangan menuju kepulauan Mursala yang bisa anda titipkan mobil dan bus.

Jika memilih naik bus, anda bisa memilih bus di terminal Amplas jurusan Sibolga atau terminal Sisingamangaraja.

Jika anda memiliki budget besar, bisa juga dengan naik pesawat dari bandara Kualanamu di Deli Serdang dan transit di Bandara Silangit Tapanuli Utara dan naik bus jurusan Sibolga selama 2 jam.

Sumber: Tribun Medan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
berita POPULER
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas