Duran Duran Itu Nama Grup Musik, Tapi Kalau Duran-duren Itu Kafe Serba Menu Durian di Lampung
Duran Duran itu grup musik. Tapi kalau Duran-duren itu kafe spesialis serba makanan terbuat dari durian atau duren.
Editor: Agung Budi Santoso
Disajikan dengan mangkuk berukuran jumbo, anda dijamin akan segera dibuat mabok durian. Bagaimana tidak, untuk satu porsinya, pengelola kafe tidak pelit dengan daging buah durian.
Alhasil, rasa segar dan manis sup yang dibanderol Rp 12 ribu untuk porsi biasa dan Rp 17 ribu untuk porsi besar akan didominasi oleh buah durian yang segar.
Sebagai teman, anda bisa memesan pancake durian, kebab durian atau durian goreng.
Untuk menu yang terakhir, dijamin akan membuat anda nagih. Siapa juga yang tidak doyan gorengan. Apalagi ini adalah durian yang digoreng. Rasanya pecah..
Jadi buat anda yang hobi dengan menyantap Si Raja Buah. Silakan berkunjung ke Duran Duren Cafe di Jalan Wolter Monginsidi, No 120, Bandar Lampung.
Jika anda dari arah Telukbetung, tempat nongkrong ini berada persis setelah Rumah Makan Padang Dua Saudara. Selamat Mencoba. (*)