Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Demi Keliling Dunia Bersama Istri dan Anak, Miliarder Ini Jual Semua Barangnya

Garrett dan Jessica menjual barang-barang mereka yang bernilai 45.000 dollar Amerika atau setara Rp 590 juta untuk digunakan berkeliling dunia.

Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Demi Keliling Dunia Bersama Istri dan Anak, Miliarder Ini Jual Semua Barangnya
Tribun Bali/Ayu Dessy
Menikmati sunset di Seminyak, Badung, Bali. 

TRIBUNNEWS.COM - Garrett Gee, co-founder sebuah perusahaan yang telah diakuisisi Snapchat, telah memutuskan untuk berkeliling dunia bersama istri dan anak-anaknya.

Setelah perusahaannya diakuisisi oleh Snapchat, Garrett Gee (25) mendapatkan 54 juta dollar AS atau setara Rp 710 miliar.

Tidak gegabah, Garrett bersama istrinya, Jessica (30), memutuskan untuk menabung uang tersebut. Untuk ukuran pasangan muda seperti mereka, membeli mobil ataupun rumah baru tidak terlalu penting.

Garrett dan Jessica masih merasa sehat dan muda untuk melakukan banyak aktivitas.

Menurut situs Business Insider, walaupun mereka memiliki kekayaan sebanyak jutaan dollar, mereka tidak menyentuhnya. Bahkan, Garrett dan Jessica menjual barang-barang mereka yang bernilai 45.000 dollar Amerika atau setara Rp 590 juta untuk digunakan berkeliling dunia.

Mengutip situs Lonely Planet, pasangan ini keliling dunia bersama kedua anaknya, Dorothy (3) dan Manilla (1). Mereka telah mengunjungi 13 negara dan melakukan backpacking. Beberapa negara yang mereka kunjungi antara lain Indonesia, Australia, Selandia Baru, Thailand, dan Turki.

Di Indonesia, mereka mengunjungi Bali. Mereka melakukan beberapa aktivitas seperti yoga, trekking ke Air Terjun Tenenungan, juga bermain pasir di Pantai Seminyak.

Berita Rekomendasi

Salah satu momen favorit Garrett di Indonesia adalah ketika dirinya menggunakan jasa taksi di Bali.

Garrett mengatakan, dirinya sangat puas dengan tur yang diberikan oleh sopir taksi.

Untuk mengelilingi Bali dengan mengunjungi tempat-tempat ikonik, dirinya hanya dikenakan biaya sebesar 50 dollar AS (Rp 650.000). Harga itu tergolong murah untuk Garrett yang tinggal di AS.

Sebelumnya Garrett telah pindah dari Utah ke Bay Area untuk mengembangkan teknologi.

Dirinya merasa memiliki banyak peluang di Bay Area untuk mengembangkan, tetapi ternyata dia lebih depresi. Start up yang dibangunnya hanya mengurangi waktunya bersama dengan keluarga.

Kini, Garrett menuangkan pengalamannya dalam blog "The Bucket List Family". Apa yang dilakukan Garrett untuk keluarganya menuai banyak komentar positif dari para pembacanya.

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas