Foto Ditodong Senjata di Tepi Kawah Gunung Berapi, Pasangan Ini Dikecam
Seorang travel fotografer dan wanita yang kini menjadi istrinya dikecam setelah memamerkan foto pernikahan mereka.
Editor: Rizky Tyas Febriani
TribunTravel.com/ Rizky Tyas Febriani
TRIBUNNEWS.COM - Seorang travel fotografer dan wanita yang kini menjadi istrinya dikecam setelah memamerkan foto pernikahan mereka.
Tak seperti pengantin lain pada umumnya yang memperlihatkan foto kemesraan berlatar tempat yang indah.
Keduanya justru berfoto di puncak gunung berapi di Republik Demokratik Kongo yang dilanda perang.
Ialah John Milton dan istrinya yang melakukan perjalanan dari Amerika menuju Kongo pada 2017 untuk menikah dan mengambil foto dengan todongan senjata.
Pada foto tersebut terlihat Milton dan istrinya berlutut di hadapan dua pria bersenjata yang menghadapkan senapan langsung ke wajah mereka.
Sementara pada foto lain terlihat istri Milton berlutut sendiri sambil berpose di depan todongan pistol di depan wajahnya.
Ada juga foto istri Milton mengenakan gaun putih pendek dengan sepatu boots hitam berpose di desa di lereng gunung itu.
Sebuah foto memperlihatkan cincin kawin diletakkan di atas senjata AK47 di tangan orang Kongo dengan caption "darah berlian".
Dilansir dari laman Dailymail.co.uk, Kamis (26/10/2018), pemilik akun Facebook bernama Cecilia Christin yang membagikan foto-foto keberanian pasangan tersebut.
Foto yang dibagikan Christin di Facebook pun menjadi viral.