Tribuners adalah platform jurnalisme warga. Untuk berkontribusi, anda bisa mengirimkan karya dalam bentuk berita, opini, esai, maupun kolom ke email: redaksi@tribunnews.com.
Konten menjadi tanggungjawab penulis dan tidak mewakili pandangan redaksi tribunnews.com.
10 Mitos tentang Kanker
10 mitos tentang kanker, di antaranya kanker adalah penyakit kutukan dan tidak bisa dihindari hingga pengobatan kanker menyebabkan rambut rontok.
Editor: Sri Juliati
Faktanya, memang beberapa faktor risiko di luar kendali manusia, misal terkait dengan faktor genetik, tetapi beberapa faktor lainnya dapat dikendalikan.
Beberapa jenis kanker ternyata diperantarai oleh infeksi virus tertentu, seperti pada kasus kanker mulut rahim.
Vaksinasi terhadap virus penyebab ternyata mampu menurunkan angka kejadian kanker mulut rahim.
3. Konsumsi gula menyebabkan kanker
Faktanya, meskipun terbukti sel kanker banyak menyerap gula, tetapi belum ada bukti ilmiah yang menghubungkan konsumsi gula berlebih sebagai penyebab langsung penyakit kanker.
Namun kebiasaan mengonsumsi gula terlalu banyak akan berisiko memicu kegemukan yang dapat meningkatkan risiko kejadian kanker.
4. Kanker adalah penyakit menular
Hal ini juga masih merupakan mitos di masyarakat.
Padahal faktanya, kanker tidak menular, tidak bisa menyebar dari satu orang ke orang yang lainnya hanya dengan kontak biasa.
5. Paparan radiasi handphone dapat menyebabkan kanker otak
Sudah ada beberapa penelitian yang mencoba menghubungkan paparan radiasi handphone dengan kanker otak.
Namun hingga saat ini, belum ada bukti yang menunjukkan hubungan tersebut.
6. Kanker hanya mengenai usia tua
Usia merupakan salah satu faktor risiko, di mana usia yang meningkat akan meningkatkan risiko kejadian pada sebagian jenis kanker.