Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Gangguan Kamtibmas Meningkat, Polsek Pontianak Selatan Gencarkan Razia

Puluhan personel Polsek Pontianak Selatan menggelar razia kelengkapan kendaraan roda dua di dua lokasi berbeda.

Penulis: Tito Ramadhani
Editor: Mohamad Yoenus

Laporan Wartawan Tribun Pontianak, Tito Ramadhani

TRIBUNNEWS.COM, PONTIANAK - Puluhan personel Polsek Pontianak Selatan menggelar razia kelengkapan kendaraan roda dua di dua lokasi berbeda, yakni di Jl Sepakat dan Jl WR Supratman, Pontianak Selatan, Senin (11/4/2016).

Kanit Sabhara Polsek Pontianak Selatan, Iptu Maryanto mengungkapkan, razia yang digelar pihaknya ini sebagai bentuk antisipasi meningkatnya sejumlah gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).

"Hari ini kami sudah melaksanakan dua kali kegiatan razia, yang pertama di Jl Sepakat kemudian sekarang bergeser ke Jl WR Supratman. Ini dalam rangka mengantisipasi empat Cepu, karena akhir-akhir ini empat Cepu agak meningkat di wilayah hukum Polsek Pontianak Selatan," ungkapnya usai pelaksanaan razia.

Dari razia di dua lokasi tersebut, terjaring delapan pengendara tanpa kelengkapan surat-menyurat kendaraan, lima pengendara roda dua di Jl Sepakat dan tiga pengendara roda dua di Jl WR Supratman.

"Ini pengendara tanpa kelengkapan surat, kami dorong ke Mako, untuk dilengkapi surat-surat kendaraannya. Di Mako, pengendara diberi kesempatan untuk dapat menunjukkan surat-menyurat kendaraan bermotornya, apabila dapat menunjukkan, kami imbau agar dimasa yang akan datang selalu melengkapi diri dengan SIM dan STNK," ujarnya.

Selain gencar melaksanakan razia, Maryanto menegaskan pihaknya juga semakin gencar mengkampanyekan anti narkoba.

Berita Rekomendasi

"Dari Polsek Pontianak Selatan setiap harinya lebih dari 20, 30 kegiatan kampanye anti narkoba. Untuk patroli ada enam bit Polsek Pontianak Selatan, disebar ke seluruh wilayah," sambung Maryanto. (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas