News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pertamina Beri Cashback 50% untuk Pembelian BBM, Khusus 10 Ribu Ojol per Hari, Berikut Caranya

Penulis: Indah Aprilin Cahyani
Editor: Sri Juliati
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pengemudi ojek online (ojol) tengah mengisi Bahan Bakar Minyak (BBM) di SPBU Cikini, Jakarta Pusat, Selasa (14/4/2020). PT Pertamina (Persero) per 14 April ini memberikan promo cashback sebesar 50 persen yang dikhususkan bagi mitra pengemudi ojek online atau ojol. Kebijakan dilakukan sebagai upaya meringankan beban ojol yang terimbas wabah virus corona (Covid-19). Promo cashback ini hanya berlaku untuk pembelian BBM non-subsidi seperti Pertamax, Pertalite, dan Pertamax Turbo.

TRIBUNNEWS.COM - Komisaris Utama PT Pertamina, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok mengumumkan Pertamina memberi bantuan kepada pengemudi ojek online (ojol).

Hal ini dilakukan untuk meredam dampak wabah virus corona (Covid-19) pada pengemudi ojol yang pendapatannya menurun.

Melalui akun Twitter pribadinya @basuki_btp, Ahok menyampaikan bantuan yang diberikan dalam bentuk program cashback atau pengembalian tunai hingga 50 persen.

Bantuan tersebut diberikan kepada 10 ribu pengemudi ojek online setiap hari.

Komisaris Utama PT Pertamina (Persero) Basuki Tjahaja Purnama (Ahok). (Tribunnews.com/Theresia)

Baca: Tak Ikuti Kemenhub, Jabodetabek Akhirnya Sepakat Larang Ojol Angkut Penumpang selama Masa PSBB

Baca: BPTJ Pastikan Ojol di Wilayah Jabodetabek Dilarang Angkut Penumpang saat PSBB

Cashback yang diberikan untuk pembelian bensin Pertalite, Pertamax, dan Pertamax Turbo melalui aplikasi MyPertamina.

Namun, promo ini hanya dapat dinikmati untuk maksimal cashback sebesar Rp15 ribu.

Promo berlaku sejak hari ini, Selasa 14 April 2020 hingga 12 Juli 2020.

"Untuk sobat rider ojek online, dapatkan cashback 50% maksimal Rp 15.000 bagi 10.000 pengendara ojek online per hari."

"Untuk pembelian Pertalite, Pertamax dan Pertamax Turbo dgn aplikasi MyPertamina.

"Promo berlaku pada periode 14 April-12 Juli 2020 #BerbagiBerkahMyPertamina," tulis Ahok.

Baca: Awalnya Ojol Dikira Meninggal Sakit Jantung Ternyata Positif Covid-19, 25 Warga Bisa Jadi ODP

Baca: Polisi Benarkan Tangkap Sejumlah Ojol yang Video Bernada Ancamannya Viral, Tapi Tidak Ditahan

Pengemudi ojol untuk bisa menikmati fasilitas tersebut harus melakukan beberapa cara berikut:

1. Mengunduh aplikasi MyPertamina dan mengaktifkan fitur LinkAja.

2. Membeli BBM non-subsidi dengan pembayaran non-tunai lewat LinkAja dari Aplikasi MyPertamina.

3. Lakukan screenshot profile pengguna mitra ojol dan unggah ke MyPertamina.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini