News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Jokowi Temui Elon Musk di SpaceX, Ini Daftar Potensi Kerja Sama Indonesia dengan Bos Tesla

Editor: Muhammad Zulfikar
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Presiden Joko Widodo (Jokowi) bertemu Elon Musk saat berkunjung ke Space X di Boca Chica, Amerika Serikat, Sabtu (14/5/2022). Jokowi Temui Elon Musk di SpaceX, Ini Daftar Potensi Kerja Sama Indonesia dengan Bos Tesla

Elon menilai, Indonesia memiliki potensi di banyak bidang, sehingga pihaknya tertarik untuk mengadakan kerja sama.

“Kita akan melihat dari dekat bentuk kerja sama di banyak hal, karena Indonesia memiliki banyak potensi. Apalagi Indonesia memiliki jumlah populasi dan terus berkembang. Ini bagus karena kita membutuhkan banyak orang di masa depan,” kata Elon.

Baca juga: KSP: Sambutan Hangat Joe Biden kepada Jokowi Bukti Amerika Percaya Indonesia

Dalam kesempatan itu, Presiden Jokowi juga mengundang Elon untuk berkunjung ke Indonesia. Elon pun mengatakan berencana mengunjungi Indonesia pada November tahun ini.

"Mudah-mudahan di Bulan November, terima kasih atas undangannya," kata Elon dilansir dari siara pers Sekretariat Presiden.

Elon Musk Akan Datang ke Indonesia November 2022

Dalam kunjungan kerjanya ke Amerika Serikat (AS), Presiden Joko Widodo (Jokowi) berkunjung ke Space X di Boca Chica, AS, Sabtu (14/5/2022).

Presiden Jokowi bertemu dengan CEO Space X dan Tesla, Elon Musk.

Dalam kesempatan tersebut Presiden Jokowi mengundang Elon Musk untuk datang ke Indonesia.

"Saya kira, dia sangat tertarik sekali untuk segera datang ke Indonesia dan tadi saya sudah sampaikan untuk bisa datang di Indonesia," ucap Jokowi.

Menjawab undangan Presiden Jokowi untuk datang ke Indonesia, Elon Musk mengatakan berencana datang pada November tahun ini.

"Mudah-mudahan di Bulan November, terima kasih atas undangannya," kata Elon Musk.

Presiden Jokowi berkunjung ke Space X bertemu Elon Musk, setelah berdiskusi, keduanya meninjau fasilitas produksi Space X.

Setelah kurang lebih satu jam berada di sana, Presiden Jokowi meninggalkan kawasan Space X.

Sebelumnya Elon Musk sempat membuat kecewa Pemerintah Indonesia karena gagal berinvestasi pengembangan Baterai Lithium di Tanah Air.

Elon Musk disebut lebih memilih mengembangkan baterai Lithium untuk mobil listrik di India. (Tribunnews.com/Kompas.com)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini