TRIBUNNEWS.COM – Berikut daftar harga bahan sembako terbaru di seluruh pasar tradisional pada Rabu, 19 April 2023.
Menjelang hari raya Idul Fitri 2023, sejumlah bahan sembako terpantau mengalami kenaikan harga.
Di antaranya seperti harga daging sapi, daging ayam ras, hingga berbagai jenis beras.
Mengutip Panel Harga Badan Pangan Nasional, per 19 April 2023 harga daging sapi kualitas II naik Rp 600 menjadi Rp 130.950 per kg.
Harga tersebut naik drastis bila dibandingkan dengan pekan sebelumnya, di mana daging sapi kualitas II dipatok Rp 130.350.
Lonjakan serupa juga terjadi pada harga ayam ras, yang naik Rp 1.950 menjadi 36.550
Harga beras kualitas bawah dan medium juga terpantau mengalami lonjakan dengan masing – masing naik menjadi Rp 12.050 dan Rp 13.300
Sementara itu untuk harga minyak goreng kemasan yang di jual di pasar tradisional dilaporkan turun tipis dikisaran Rp 19.150 per liter.
Diikuti harga cabai, misalnya cabai merah besar yang harganya turun menjadi 42.650 dari sebelumnya dipatok Rp 47.950per kg.
Berikut update harga sembako per 19 April 2023 :
1. Beras
- Beras kualitas bawah I : Rp 12.050 per kg.
Naik 6,64 persen atau Rp 750 dari harga sebelumnya yakni Rp 11.300
- Beras kualitas bawah II : Rp 11.450 per kg.
Naik 2,69 persen atau Rp 300 dari harga sebelumnya yakni Rp 11.100
- Beras kualitas medium I : Rp 13.300 per kg.
Naik 2,7 persen atau Rp 350 dari harga sebelumnya yakni Rp 12.950