News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Menperin Agus Gumiwang Bakal Dianugerahi Gelar Doktorat Kehormatan dari Hiroshima University 

Penulis: Endrapta Ibrahim Pramudhiaz
Editor: Sanusi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita

Mengutip dari situs Hiroshima University, perguruan tinggi tersebut fokus untuk mewujudkan Sustainable Development Goals (SDGs). 

Hiroshima University menjadi penggerak perubahan sosial di Jepang melalui kolaborasi dengan perusahaan dan investor yang membuka jalan bagi masa depan. 

Hiroshima University mempromosikan penerapan inovasi dalam sains dan teknologi untuk menyediakan solusi bagi persoalan yang dihadapi komunitas lokal.

Hiroshima University juga menyediakan kesempatan belajar bagi para siswa yang termotivasi untuk membentuk masa depan masyarakat.

Universitas ini melahirkan inisiatif ‘Town & Gown’ yang mendukung kolaborasi dan kerja sama dengan masyarakat dan pemerintah lokal. 

Lewat inisiatif tersebut, diharapkan dapat mencapai pembangunan yang berkelanjutan, baik bagi kota maupun bagi kampus.

Di bawah inisiatif itu pula universitas berperan dalam proses mewujudkan kota yang nyaman untuk dihuni.

Hiroshima University juga menargetkan agar model tersebut dapat terwujud dengan mengembangkan eksperimen sosial antara kampus dengan area di sekitarnya.

Hal itu agar terwujudnya Society 5.0 dan mentransformasikan wilayah tersebut dan area sekitarnya menjadi Smart Cities.

Perguruan tinggi tersebut juga memiliki program pascasarjana yang disebut the Graduate School of Innovation and Practice for Smart Society. 

Program tersebut dalan rangka mengakomodasi sumber daya yang akan mendesain, mengembangkan, dan mengimplementasikan sistem dan teknologi. 

Program itu bertujuan agar tercapainya masyarakat cerdas untuk menanggapi isu-isu sosial di antara beragamnya manusia secara fleksibel, baik untuk skala global hingga masyarakat lokal.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini