"Selain Excelso yang sekarang itu sudah ada beberapa yang rumah makan juga sudah buka," tegas Basuki.
Sedangkan untuk tahun 2028, Basuki menyebut bahwa OIKN diberikan tugas dalam membangun gedung-gedung perkantoran dan hunian yudikatif.
Baca juga: Prabowo Targetkan 4-5 Tahun Mendatang IKN Jadi Pusat Pemerintahan Politik
Mahkamah Konstitusi, Mahkamah Agung. Serta kantor dan hunian legislatif meliputi DPR, DPD, MPR. Termasuk jalan-jalannya.
"Ini semua yang saya laporkan. Kemudian saya memohon dukungan beliau, arahan beliau juga untuk ke depannya sampai dengan 2028. Untuk menyelesaikan ekosistem yudikatif, legislatif termasuk hunian nya yang perintah Bapak Presiden yang harus saya selesaikan," jelasnya.
Basuki dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto di Istana Negara Jakarta, Selasa (5/11/2024).
Pengangkatan Basuki sebagai Kepala Otorita IKN berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 151B Tahun 2024 tentang Pengangkatan Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara.