Jokowi pun mengatakan saat ini yang terpenting adalah melakukan aktivitas dari rumah.
Baca: Khawatir Corona, 49 Tenaga Kerja Asal China yang Baru Tiba di Kendari akan Dikarantina
Baca: 5 Bintang Hollywood Terinfeksi Virus Corona, Aktor Film Marvel Idris Elba Tak Rasakan Gejala Apapun
"Kebijakan belajar dari rumah kerja dari rumah dan ibadah di rumah perlu terus kita gencarkan untuk menghindari Covid-19 dengan tetap mempertahankan pelayanan kepada masyarakat," beber dia.
Mengutip Kompas.com, jumlah pasien positif corona di Indonesia bertambah 17 kasus per Senin sore.
Tambahan ini menjadikan jumlah pasien mencapai angka 134.
"Ada penambahan jumlah pasien sebanyak 17 orang (positif tertular virus corona) sehingga saat ini ada 134 pasien yang tertular," kata juru bicara pemerintah untuk penanganan virus corona, Achmad Yurianto, Senin.
Berikut rincian wilayah 17 kasus baru corona di Indonesia:
1. Jawa Barat (satu pasien)
2. Jawa Tengah (satu pasien)
3. Banten (satu pasien)
4. DKI Jakarta (14 pasien)
Baca: Bukan Masker, Ini yang Harus Kamu Beli dan Sediakan di Tengah Wabah Virus Corona
Baca: Ada 125 Lonjakan Kasus Corona, Malaysia Lockdown dari Rabu sampai Dua Pekan ke Depan
Social distancing dinilai ahli lebih penting
Sejumlah ahli menyatakan social distancing atau menjaga jarak sosial merupakan cara terbaik mencegah virus corona saat ini.
Melalui cara ini, diyakini potensi penularan corona bisa diminimalkan.
Ahli epidemiologi dari UC San Fransisco, Jeff Martin menyebutkan, cara terbaik untuk mencegah penyebaran virus corona adalah dengan menjaga jarak di lingkungan sosial.